Setelah kesuksesan film Star Wars: The Force Awakens, nama JJ Abrams melambung. Padahal sebelumnya JJ Abrams sudah sukses dengan film Armagedon (1998), Star Trek (2009) dan Super 8 (2011). Bahkan JJ Abrams ini sudah sering membesut serial televisi juga lho Urbaners. Dan sekarang JJ Abrams bersiap mengeluarkan Westworld, serial televisi bersama HBO.
Diambil dari film dengan judul yang sama
Pada tahun 1973, Paul Lazarus III membuat film berjudul Westworld. Film yang berkisah tentang orang yang bisa berselancar di masa mendatang ini mendapatkan kesuksesan yang sangat luar biasa. Total pendapatan dari film ini mencapai 7 juta dolar, nilai yang sangat banyak di tahun tersebut. Karena kesuksesan tersebut, JJ Abrams beserta Bryan Burk berencana membuat serial televisinya.
Walaupun sudah direncakan akan muncul pada tahun 2015, JJ Abrams bersama Warner Bros akhirnya menunda serial televisi ini, karena JJ Abrams sedang fokus kepada pengembangan film Star Wars. Tetapi ternyata strategi tersebut sangat ampuh, sekarang penggemar Star Wars sudah menjadi fandom JJ Abrams, yang tentunya menjadi penasaran dengan apapun karya darinya.
Para pemainnya nggak main-main
Westworld diambil dari film yang memang bukan film sembarangan. Serial televisi yang muncul Oktober 2016 mendatang pun dibuat dengan pemain yang nggak sembarangan. Mulai dari aktor kawakan Anthony Hopkins, Ed Haris, Evan Rachel Wood dan James Marsden yang sukses menjadi Cyclops di film X-Men.
Tentu banyak sekali perubahan dari film di tahun 1973 dengan serial televisi di tahun 2016 ini. Beberapa teknologi pun disamakan dengan teknologi sekarang, Anthony Hopkins yang berperan sebagai Dr. Robert Ford juga disulap menjadi salah satu penguasa yang sangat jahat. Penasaran dengan serial televisi yang masuk ke dalam serial televisi paling ditunggu 2016 ini? Tunggu bulan Oktober ya, Urbaners.
Source: engadget.com
Comments