Trending
Selasa, 23 April 2019

Tropicfeel Rilis Canyon, Sepatu Travel untuk Segala Kebutuhan

  • Share
  • fb-share
Tropicfeel Rilis Canyon, Sepatu Travel untuk Segala Kebutuhan

Nggak perlu bingung packing banyak sepatu saat traveling, lo bisa menggunakan Canyon, sepatu buatan Tropicfeel yang menjadi most funded product di Kickstarter. Bagaimana sepatu travel ini bisa cocok untuk berbagai medan petualangan?

Sepatu super versatile  

Canyon merupakan seri kedua untuk seri Travel Shoe dari Tropicfeel. Sepatu ini dirancang untuk bisa tahan banting dalam berbagai medan petualangan, mulai dari pegunungan hingga area rawa yang lembap. Bahkan sepatu ini tahan diajak basah-basahan di sungai atau pun laut. Lo nggak perlu takut sepatu jadi rusak berjamur karena sudah ada teknologi quick drying.

Tampilannya juga dibuat catchy, jadi tetap cocok untuk pemakaian casual sehari-hari. Canyon hadir dalam lima varian warna yang siap bikin penampilan lo saat traveling atau berpetualang jadi semakin keren. Ada Majolica Blue, Foggy Sand, Core Black, Sage Green, dan All Navy. Semuanya hadir dengan model yang oke dan tentunya nyaman dikenakan.

Dilengkapi teknologi terbaru

Selain multifungsi, Canyon ternyata juga dilengkapi dengan berbagai teknologi canggih. Pertama ada SprintLacesÔ, teknologi ini bakal bantu lo buat lebih cepat mengikat sepatu tanpa perlu kesulitan saat mengurainya nanti. Lo cukup menarik kedua ujung tali sepatu dan voila, sepatu sudah siap buat dipakai.

Teknologi kedua adalah SlipSockÔ Construction. Lo sering kesulitan saat memakai sepatu? Dengan Canyon, hambatan itu nggak bakal ada lagi. Nah, itulah fungsi dari SlipSockÔ Construction. Teknologi ini bakal bantu lo lebih mudah pakai sepatu karena bagian lidah sepatu bisa ditarik melebar. Melar? Nggak bakal, karena bahan Canyon memang dibuat elastis.

Bahan penyusun yang inovatif dan premium

Material penyusun Canyon ternyata juga super istimewa. Buat material utamanya, Tropicfeel mengembangkan bahan 3D Space Mesh lewat kolaborasi bareng Cosmo. Bahan ini bikin Canyon jadi lebih ringan dibanding sepatu travel lain dan bisa membantu sirkulasi udara di kaki jadi lebih baik. 3D Space Mesh ini bahkan dibuat dari 70% botol plastik yang didaur ulang.

Apa rahasia elastisitas Canyon? Ternyata ada pada material AirTech Foam Rev. Material yang dikembangkan bersama Ariaprene ini didesain untuk dapat bekerja seperti kulit kedua. Jadi, saat memakai Canyon, lo bakal seolah merasa sedang nggak pakai sepatu. Dengan sifat yang seperti kulit manusia, Canyon juga bisa elastis dan tetap melindungi kaki.

 

Gimana, Urbaners, tertarik buat beli Canyon buat petualangan lo selanjutnya?

 

 

Source: Kicktarter.com

Comments
Indra Desanri
keren nih bro
triyoo purnama
keren dan inspiratif pastinyaaa