Trending
Kamis, 20 Februari 2020

The Strokes Rilis Album Baru Setelah 7 Tahun

  • Share
  • fb-share
The Strokes Rilis Album Baru Setelah 7 Tahun

Jika lo pencinta musik rock, terutama lagu-lagu dari The Strokes, nggak lama lagi lo akan bisa mendengarkan karya-karya baru mereka dalam album teranyar The New Abnormal. Band yang dibentuk sejak 1998 itu segera mengeluarkan album terbaru, dengan formasi lengkap Albert Hammond Jr, Fabrizo Moretti, Julian Casablancas, Nikolai Fraiture, dan Nick Valensi.

Album The New Abnormal

The Strokes mengumumkan tanggal rilis album pada acara kampanye Bernie Sanders di New Hampshire

Setelah tujuh tahun vakum, akhirnya album baru dari The Strokess dirilis dengan judul The New Abnormal. Frasa The New sendiri mengacu pada sesuatu yang baru, setelah sekian lama nggak ada album yang dikeluarkan. The New Abnormal merupakan album ke-6 milik band rock asal New York Amerika Serikat itu. Dalam momentum ini, The Strokes menyanyikan dua lagu yang ada pada album barunya.

Album The New Abnormal akan dirilis pada April mendatang. Pengumuman ini disampaikan Selasa 11 Februari lalu, tepatnya beberapa jam setelah menghadiri kampanye calon presiden Bernie Sanders di New Hampshire. Album The New Abnormal berisi sembilan lagu, diantaranya The Adults are Talking, Bad Decisions, At the Door, dan Why Are Sundays So Depressing.

Rilis Video Klip

Beberapa video klip dari lagu yang ada pada album The New Abnormal sudah bisa ditonton di kanal YouTube. Satu diantaranya adalah At the Door. Lagu ini menjadi satu diantara sekian lagu di dalam album yang dikerjakan di Shangri-La Studios, California. Lagu At the Door sendiri dirilis pada 14 Februari lalu, bertepatan dengan Hari Valentine. Lo akan merasakan tabuhan drum Fab Moretti yang benar-benar menghentak. Ini akan mengobati rasa kangen akan musik pop rock dengan suara drum yang menderu.

 

Kepastian Rilis Album

Kerinduan pada genre musik rock membuat The Strokes sudah berencana sejak tahun lalu untuk menelurkan album barunya. Tahun lalu, band yang digawangi Albert Hammond Jr, Fabrizo Moretti, Julian Casablancas, Nick Valensi, dan Nikolai Fraiture ini sudah memberikan pernyataan langsung tentang rencana peluncuran album baru. Bahkan di akhir 2019, band asal New York ini sempat menyanyikan The Adults Are Talking, salah satu lagu yang ada di album terbaru mereka.

Pada momen itu, Julian mengatakan bahwa tahun 2020 akan ada sebuah kejutan atau surprise untuk para fans. Ini membuat penggemar memiliki kepastian, setelah terdengar kabar burung sejak September 2019 tentang peluncuran album. Album ke-enam yang akan dirilis April mendatang akan melanjutkan diskografi setelah album Comedown Machine yang dirilis tujuh tahun lalu. The Strokes juga pernah merilis Future Present Past EP pada 2016, tapi dalam bentuk mini album yang hanya berisi empat lagu.

Setelah mendapat kepastian tentang tanggal rilis album ke-7 dari The Strokes, sudah siapkah untuk mendengarnya?

Source: Billboard, Kumparan, Matamatamusik

 

Comments
asrul firmansyah
Hebat banget memang The strokes music ya mantap ngerock sekali
hendra
lanjutkan bro