Trending
Selasa, 10 Januari 2017

The Great Wall, Film Kontroversial yang Gagal Di Tiongkok

  • Share
  • fb-share
The Great Wall, Film Kontroversial yang Gagal Di Tiongkok

Ketika film The Great Wall mulai melakukan promosi di pertengahan 2016 lalu, banyak orang Tiongkok sana yang protes. Pasalnya, sang pemeran utama yaitu Matt Damon ini nggak sama sekali berwajah oriental. Dengan judul film yang sangat identik dengan Tiongkok, seharusnya sang pemeran utama ini berwajah oriental khas Tiongkok, bukan malah Hollywood. Tapi sang produser Thomas Tull dan sutradara Zhang Yimou tetap optimis pada waktu peluncuran 15 Desember 2016 kemarin. Nyatanya? Film The Great Wall ini hanya mendapatkan 67 juta dolar dari total budget 150 juta dolar.

 

Film kolaborasi Tiongkok-Hollywood termahal sepanjang sejarah

The Great Wall adalah salah satu flm kolaborasi Tiongkok-Hollywood termahal sepanjang sejarah. Dengan budget 150 juta dolar, tentu itu bukan film sembarangan. Sebagai perbandingan, Suicide Squad film garapan Warner Bros ini mempunyai budget 175 juta dolar. Film fiksi ini menceritakan bagaimana alasan kenapa dibangun The Great Wall.

Dikisahkan Matt Damon sebagai William Garin ini menjadi pahlawan karena berhasil mengusir monster yang ingin masuk ke daratan Tiongkok. Berbagai elemen lain di film tersebut seperti simbol-simbol, juga tidak mencerminkan Tiongkok sama sekali.

 

The Great Wall adalah film “pancingan”

Banyak yang mengatakan karir dari sang sutradara Zhang Yimou telah hancur. Seperti yang dilaporkan gulfnews.com, banyak kritikus dari Tiongkok yang menaksir bahwa karena film The Great Wall, karir Zhang Yimou telah berakhir. Tetapi ada juga yang mengeluarkan kritikan positif bagi Yimou. Film The Great Wall akan menjadi film “pancingan” bagi para sutradara dan rumah produksi lain di Tiongkok untuk membuat sesuatu yang lebih besar dari The Great Walli.

Investasi yang gila-gilaan bisa menjadikan Tiongkok menjadi basis Hollywood-nya Asia. Bukan nggak mungkin nih Urbaners, di tahun 2017 ini akan ada film seperti The Great Wall, dengan budget yang lebih gila lagi.

 

Source: gulfnews.com

Comments
AGUS NAWING
Keren banget
PUJI RAHAYU kopkar
keren banget