Trending
Rabu, 28 Desember 2016

LeBron James Dapatkan Sportsperson of The Year 2016

  • Share
  • fb-share
LeBron James Dapatkan Sportsperson of The Year 2016

Majalah Sports Illustrated (SI) sejak tahun 1954 secara rutin mengeluarkan Sportsperson of the Year. Kriteria atlet yang menerima penghargaan tersebut adalah atlet atau sebuah tim mempunyai semangat sportif dan berhasil mendapatkan prestasi selama 1 tahun terakhir. Pada 13 Desember 2016 kemarin, SI mengumumkan bahwa Sportsperson of the Year kali ini diberikan oleh LeBron James dari klub Cleveland Cavaliers.

 

LeBron James sudah dua kali mendapatkan gelar Sportsperson of the Year

LeBron James bukan kali pertama mendapatkan gelar Sportsperson of the Year, pada tahun 2012 silam James LeBron ini mendapatkan gelar yang sama. Bedanya, pada tahun 2012, LeBron memenangkan gelar NBA bersama Miami Heat ditambah medali emas Olimpiade London. Pada tahun 2016 ini, LeBron memenangkan gelar juara NBA bersama Cleveland Cavaliers. Sebagai informasi ini adalah gelar NBA pertama sepanjang sejarah Cleveland. Bersama Tiger Woods, LeBron James adalah atlet yang mendapatkan gelar Sportsperson of the Year dua kali.

LeBron James sendiri adalah salah satu pebasket yang disinyalir akan menghabiskan rekor-rekor NBA saat ini. Diusianya sekarang yang baru menginjak 31 tahun, LeBron bakal melewati rekor poin terbanyak yang dicetak Kobe Bryant (nomor 3 terbanyak NBA).

 

Gelar untuk orang-orang hebat

Ketika diminta untuk speech, LeBron sangat rendah hati. Dirinya menyinggung bahwa gelar ini adalah gelar untuk ibunya, untuk istrinya dan untuk ketiga anak-anaknya. Lalu LeBron juga mengatakan orang-orang besar seperti Muhammad Ali, Bill Russell, Jim Brown dan Kareem Abdul-Jabbar yang menjadi inspirasinya untuk menjadi besar seperti sekarang.

Sekarang LeBron James sedang menikmati puncak permainannya di Cleveland Cavaliers. Setelah mendapatkan gelar perdananya, LeBron terus berusaha untuk mendapatkan banyak gelar lagi di tanah kelahirannya tersebut.

Rapper kawakan Jay-Z pun mengatakan bahwa LeBron adalah salah satu inspirasi basket dunia. Di dalam dan di luar ruangan LeBron James sangat humble.

 

Source: people.com

Baca juga:

3 Tim Berpeluang Dapatkan LeBron James

Resmi, Space Jam 2 Akan Siap Tayang dengan Bintang LeBron James

Like Father like Son : Penerus LeBron

Comments
Susiana Saputri
Mantap banget
Tjong tjauw min
LeBron James sudah dua kali mendapatkan gelar Sportsperson of the Year