Trending
Kamis, 25 Februari 2016

Keseruan yang Disajikan MLDSPOT di Java Jazz Festival 2016

  • Share
  • fb-share
Keseruan yang Disajikan MLDSPOT di Java Jazz Festival 2016

Kemarin, tepatnya pada tanggal 24 Februari 2016, MLDSPOT menggelar Press Conference untuk memperkenalkan para pemenang audisi MLDARE2PERFORM yang sekarang lebih dikenal sebagai MLD Jazz Project. Mereka akan tampil bersama musisi jazz lainnya di Java Jazz Festival 2016 nanti. Bertepat di Kemang, acara ini berlangsung sangat seru dan warmy, semua yang hadir berikut dengan para media terlihat mingle satu sama lain.

Press Conference dibuka dengan penampilan pemenang MLDARE2PERFORM yakni Kiara Riz, Michael Setiawan, Karell William, Agil, Mikail Cendikia, dan Rizal. Mereka yang terbentuk dalam MLD Jazz Project ini menyanyikan 3 lagu. Pertama mereka mengaransemen ulang lagu Bad Romance dari Lady Gaga menjadi lebih Jazzy, lagu kedua Stella by Starlights dari Miles Davis, dan terakhir For Once in My Life dari Michael Jackson. Tidak lupa mereka menunjukkan sedikit keahliannya satu-persatu pada saat tampil. MLD Jazz Project terlihat sangat rileks dan asik saat dipanggung, begitu pun para penonton yang menikmati setiap nada yang dibawakan oleh mereka.

Setelah penampilan ke-6 pemenang tersebut, barulah press conference dimulai dengan pembicara Haris Satya selaku perwakilan dari MLDSPOT, Adra Karim selaku perwakilan juri dan mentor MLD Jazz Project dan terakhir Handoko Hendroyono selaku perwakilan dari MLDSPOT Art & Sound Experience. Banyak sekali media yang hadir dan antusias dengan press conference MLDSPOT ini, total sekitar 20 media yang berpartisipasi mulai dari koran, majalah, digital media sampai televisi.

Pada kesempatan kali ini, tidak hanya memperkenalkan secara resmi MLD Jazz Project, tetapi juga menjelaskan tentang keseruan yang akan diciptakan MLDSPOT di Java Jazz Festival 2016 nanti. Terdapat 4 aktivitas yang akan diberikan oleh MLDSPOT untuk para penonton festival musik Jazz tersebut, yaitu MLDSPOT Main Stage yang akan diisi dengan penampilan MLD Jazz Project, Stage Bus Performance, MLDSPOT Art & Sound Experience dan MLDSPOT The Beat.

"MLDSPOT ingin memberikan peluang bagi para musisi muda Indonesia untuk berkembang", Haris Satya.

Pertama, Haris Satya sharing tentang awal mula audisi MLDARE2PERFORM yang melahirkan musisi-musisi muda berbakat untuk terjun ke dunia musik profesional. Adra Karim selaku juri juga bercerita tentang suka duka fase pertama pada saat memilih 350 lebih finalis menjadi 28 besar, lalu fase kedua untuk menentukkan 6 pemenang tersebut. Tidak hanya itu, Adra Karim juga memberi sedikit "bocoran" tentang penampilan spektakuler para pemenang di Java Jazz 2016 nanti! Handoko Hendroyono juga bercerita tentang aktivitas MLDSPOT Art & Sound Experience kompetisi yang menggabungkan seni musik dan mural menjadi satu kesatuan. Tidak ketinggalan booth MLDSPOT The Beat, di booth ini lo bisa berkreasi dan menciptakan musik sendiri.

Penasaran banget kan dengan penampilan MLD Jazz Project dan aktivitas-aktivitas MLDSPOT lainnya? Kalau gitu lo harus datang ke Java Jazz Festival 2016, kunjungi stage dan booth dari MLDSPOT, dijamin lo akan terhibur dan mendapatkan pengalaman yang berbeda!

Comments
Ahdan Maulana Muhammad
terimakasih
KARYADI
Pada kesempatan kali ini, tidak hanya memperkenalkan secara resmi MLD Jazz Project, tetapi juga menjelaskan tentang keseruan yang akan diciptakan MLDSPOT di Java Jazz Festival 2016 nanti. Terdapat 4 aktivitas yang akan diberikan oleh MLDSPOT untuk para penonton festival musik Jazz tersebut, yaitu MLDSPOT Main Stage yang akan diisi dengan penampilan MLD Jazz Project, Stage Bus Performance, MLDSPOT Art & Sound Experience dan MLDSPOT The Beat.