Setelah bertahun-tahun menyaksikan Marvel Cinematic Universe membangun kekuatan dan ketenarannya seperti sekarang, kini saatnya DC Comics melakukan hal yang sama. Bekerja sama dengan Warner Bros dalam membuat film Man of Steel dan Batman v Superman: Dawn of Justice, kini DC Comics berencana meraih kejayaan dengan membuat film berjudul Justice League. Kabarnya, film tersebut bakal mempertemukan berbagai superhero dari DC Comics dalam satu layar.
Ditayangkan dalam Dua Film
Warner Bros sepertinya tahu banget cara untuk menyenangkan para penggemar DC Comics. Secara resmi, mereka mengumumkan bahwa film Justice League bakal hadir dalam dua film. Kalau semua berjalan sesuai rencana, Justice League: Part One bakal tayang pada tanggal 17 November 2017, sedangkan Justice League: Part Two menyusul pada tanggal 14 Juni 2019. Meski berupa sekuel, narasi cerita dari kedua film tersebut belum tentu saling berhubungan.
The Avengers Versi DC Comics
Kabar yang disebutkan di atas ternyata benar adanya, Urbaners. Lo bakal melihat superhero-superhero besutan DC Comics favorit lo dalam satu film. Jadi, bisa dibilang bahwa film Justice League ini merupakan The Avengers versi DC Comics. Nah, sejauh ini, superhero yang kemungkinan besar bakal muncul dalam film Justice League adalah Superman, Batman, Wonder Woman, Green Lantern, The Flash, Aquaman, Shazam, Cyborg, dan Martian Manhunter.
Sayangnya, belum ada kabar mengenai narasi cerita yang bakal diusung oleh kedua film Justice League. Banyak pecinta film yang memprediksi bahwa lo bakal melihat tim superhero bergabung di film Justice League: Part One. Sedangkan, Justice League: Part Two mengusung cerita yang lebih standar, yakni perlawanan tim superhero terhadap musuh baru. Ada pula yang memprediksi bahwa pembuatan dua film Justice League dilakukan karena tim superhero baru bisa mengalahkan musuh pada film kedua.
Zack Snyder sebagai Sutradara
Setelah menyutradarai film Man of Steel dan Batman v Superman: Dawn of Justice, Zack Snyder kembali dipercaya untuk menduduki kursi yang sama pada film Justice League ini. Ia juga membawa tim dari film Batman v Superman: Dawn of Justice, yakni Chris Terrio sebagai penulis. Meski begitu, karena review film Batman v Superman: Dawn of Justice yang nggak begitu bagus, sepertinya Snyder bakal memiliki kontrol kreatif yang lebih dibatasi dalam pembuatan kedua film Justice League nanti.
Film pertama Justice League memang masih lama tayang, sih, Urbaners, tapi nggak ada salahnya kalau lo bersiap dari sekarang. Lo bisa browsing segala info yang berhubungan dengan perkembangan film tersebut. Siapa tahu ada perubahan jadwal tayang, kan? Jadi, lo nggak bakal kelewatan, deh.
Sources: cinemablend.com
Comments