Di saat musim hujan, lo harus memberikan perhatian ekstra pada sepatu yang dikenakan. Sepatu yang terkena genangan air atau lumpur saat hujan sangat sulit untuk dibersihkan jika terlalu lama dibiarkan. Selain itu, sepatu yang basah juga nggak nyaman saat digunakan, bahkan bisa menimbulkan jamur dan bau nggak sedap.
Ingin sepatu tetap bersih dan awet saat musim hujan? Lo bisa coba tips berikut ini, Urbaners!
Ketahui Waktu Membersihkan yang Paling Tepat
Sebelum membersihkan sepatu yang terkena air hujan, lo harus tahu kapan waktu yang tepat untuk melakukannya. Misalnya, sepatu yang basah karena air hujan, maka harus segera dibersihkan dan dikeringkan. Cara penanganannya juga berbeda dengan sepatu yang terkena lumpur. Jika bagian sepatu terkena cipratan lumpur, sebaiknya baru dibersihkan keesokan hari dan menunggu bekas lumpur mengering. Membersihkan lumpur pada sepatu lebih mudah dilakukan jika sudah mengering.
Baca juga:
5 Kesalahan Merawat Sneakers yang Harus lo Hindari
Bersihkan Sesuai Bahan Sepatu
Membersihkan sepatu nggak bisa dilakukan sembarangan. Lo harus membersihkannya sesuai dengan bahan sepatu. Jika sepatu yang terkena hujan terbuat dari bahan kanvas atau kain, bisa dibersihkan dengan air hangat dan sabun pencuci. Caranya sangat mudah, lo hanya perlu mencampurkan sedikit sabun ke dalam air. Kemudian celupkan sikat dan mulai gosok sikat ke sepatu dengan perlahan. Setelah itu, bersihkan sabun dengan handuk yang sudah dibasahi.
Sedangkan untuk membersihkan sepatu dari bahan kulit, ternyata lebih mudah. Lo hanya perlu membersihkan bagian sol dan permukaannya dengan handuk yang sudah dibasahi dengan air sabun. Lalu keringkan hingga benar-benar tidak menyisakan air. Kemudian, semir sepatu kulit agar membuatnya terlihat bersih dan kinclong. Sepatu yang terbuat dari bahan suede memerlukan perhatian ekstra saat membersihkannya. Jika ada noda membandel, beri sedikit petroleum jelly dan gosok dengan spons. Jangan terlalu kasar karena bahan suede sangat mudah terkikis.
Keringkan Sepatu dengan Benar
Meski sudah dibersihkan dengan benar, sepatu juga akan tetap rusak jika nggak dikeringkan dengan tepat. Salah satu cara paling tepat untuk mengeringkannya yaitu menggunakan handuk tebal. Lapisi sepatu dengan handuk, lalu remas agar air menyerap ke dalamnya. Kemudian, letakkan sepatu di depan kipas angin agar kering sempurna. Sebaiknya jangan gunakan hair dryer, karena panas yang dihasilkan bisa membuat bahan sepatu menjadi cepat rusak. Jangan lupa untuk selalu menaruh sepatu di tempat yang kering agar terhindar dari jamur.
Gunakan Parfum Sepatu
Sepatu yang lembab, selain nggak nyaman untuk dipakai, juga bisa menimbulkan bau yang nggak sedap. Sepatu yang bau pastinya bisa membuat lo nggak pede menggunakannya, kan? Bahkan, sepatu yang bau juga bisa membuat orang di sekitar merasa terganggu. Untuk menghindari hal itu, coba gunakan parfum khusus untuk sepatu. Selain mencegah timbulnya bau yang nggak sedap, parfum juga bisa membunuh jamur dan bakteri penyebab bau.
Sources: cnnindonesia.com, popmama.com, idntimes.com
Comments