Trending
Kamis, 10 Desember 2015

Hobi-Hobi Termahal di Dunia

  • Share
  • fb-share
Hobi-Hobi Termahal di Dunia

Hobi gunanya untuk menghilangkan kejenuhan dari aktivitas sehari-hari. Banyak hobi yang digemari oleh peminatnya termasuk hobi yang sangat mahal. Hobi mahal itu hanya dilakukan oleh beberapa orang yang bisa membayar mahal demi kesenangannya. Berikut 5 hobi termahal di dunia.

 

Kolektor

Seorang kolektor pasti punya alasan untuk mengumpulkan barang-barang yang dianggapnya unik. Selain untuk hobi, kebanyakan dari mereka juga sangat menyenangi barang tersebut. Semakin mahal barang yang koleksi, bakalan semakin banyak pula uang yang lo keluarkan. Barang termahal diantaranya yaitu tanda tangan dari John F. Kennedy dihargai 380 juta rupiah.

 

Gambling

Judi juga termasuk hobi termahal di dunia. Dengan judi, lo harus rela mengeluarkan uang lebih untuk memenangkan sejumlah uang yang lebih besar atau bahkan lo rugi. Bahhkan kebanyakan masyarakat Amerika menghabiskan uang sebanyak $400 untuk gambling.

 

Diving

Diving dikenal juga dengan olahraga yang mahal. Lo harus menyewa alat-alat untuk diving, misalnya tabung oksigen, fins, pelampung yang melekat dengan tabung oksigennya. Kalau lo belum mahir berenang, lo harus menyewa pelatih diving yang profesional dulu. Lo harus merogoh kocek sebesar 100 juta untuk semua peralatan, menyewa pelatih diving dan juga asuransi keselamatanmu.

Olahraga diving nggak hanya dikenal diving atau menyelam dilaut, tapi juga diving di udara alias skydiving. Lo harus menyewa peralatan yang lengkap, mulai dari parasut yang paling bagus seharga 50 juta rupiah, menyewa pesawat sebagai tumpanganmu menuju langit. Nggak hanya itu saja, lo juga bakalan mendapat sertifikat seharga 15 juta rupiah.

 

Punya tim olahraga

Hobi ini memang kedengarannya sangat aneh, yaitu punya sebuah tim olahraga. Hobi ini bisa dikatakan yang paling mahal karena bakalan mengeluarkan dana sebesar jutaan hingga ratus ribuan dollar. Bagi sebagian orang yang uangnya berlebihan, membeli sebuah tim olahraga ini dinilai hanya membuang uang sebagian kecil. Kalau lo membeli tim yang sangat berpotensi, lo juga bakalan dapat feedback yang bagus dan uang lo juga bakalan kembali.

Urbaners, kalau lo punya budget berlebihan, lo bisa sekali-kali mencoba hobi-hobi mahal ini. Tapi, jangan menyalahkan siapa-siapa kalau lo tiba-tiba jatuh miskin karena uang lo sudah lo habiskan untuk hobi ini yang bisa lo rasakan hanya sekejab.

 

Source: http://www.insidermonkey.com

Comments
Yudas
Mantap betul
Sadam Husaeni tulloh
Kerennnn bangettt bossss