Trending
Senin, 05 Desember 2016

Hal yang Pasti Lo Lewatkan di Latin Grammy ke 17 Kemarin

  • Share
  • fb-share
Hal yang Pasti Lo Lewatkan di Latin Grammy ke 17 Kemarin

Bertempat di T-Mobile Arena, 17 November lalu, Latin Grammy dilangsungkan dengan sangat meriah. Acara penghargaan bagi insan musik latin ini punya banyak kisah. Buat lo yang nonton acara ini, mungkin lo sempat terkesima dengan adegan ciuman antara Jennifer Lopez dan Marc Anthony. Luar biasa? Belum. Masih ada banyak hal-hal yang pasti lo lewatkan terjadi di ajang ini. Pasalnya, kejadian-kejadian berikut ini nggak ditayangin di TV mana pun.

 

Pidato Carla Morrison

Sebelum acara Latin Grammy disiarkan, Carla Morrison sempat memberikan pidato yang cukup panjang, tentang musik sebagai faktor perubahan dunia. Satu statementnya yang paling menarik adalah ketika Carla menyinggung soal hasil pemilu Amerika Serikat kemarin.

Di belakang panggung, Carla juga menyebutkan bahwa dia sedang dalam proses pembuatan film dokumenter yang berkisah tentang pengalamannya mulai dari menghadapi masalah finansial hingga di-bully online karena penampilannya. Film tersebut rencananya bakal dirilis tahun 2017.

 

Sophia Abrahão jadi trending topic dunia

Selama beberapa saat, nama Sophia Abrahão Vai Ganhar menjadi trending topic dunia di Twitter. Hal tersebut karena musisi yang masuk di kategori Best New Artist ini kalah dengan Manuel Medrano. Hasil ini dipandang sebagai hal yang di luar dugaan bagi sebagian besar orang.

 

Masih ada yang berkepala dingin

Bila di siaran TV lo banyak melihat isu-isu politik yang diangkat di atas panggung, begitu juga yang terjadi di belakang panggung. Fakta bahwa Trump yang terpilih sebagai presiden terus-menerus dibicarakan. Hal ini tentu membuat perasaan hati makin panas. Namun yang menarik, sebagian besar orang setuju dengan satu pendapat. “Kami harap Pak Trump mengubah nada bicaranya dan memberikan kita pemerintahan yang baik”, begitu setidaknya para anggota Banda El Recodo berkomentar tentang kondisi tersebut.

 

Joss Favela kebanjiran order lagu

Joss Favela adalah satu-satunya musisi Meksiko yang masuk di kategori Best New Artist. Meski nggak jadi pemenang, Favela tetap untung. Pasalnya, dia tetap kebanjiran order sebagai penulis lagu untuk banyak musisi. Sebut saja Alejandro Fernandez, Regulo Caro, Pesado, hingga Voz de Mando. Selamat deh, Favela!

 

Mana menurut lo yang menjadi kejadian paling menarik? Yang jelas lo pasti kelewatan kejadian tersebut karena memang nggak disiarkan di TV.

 

Source: Billboard.com

Comments
DEVI TRI HANDOKO
Joss Favela kebanjiran order lagu
asrul firmansyah
Mantap banget nich artikel ya