Walaupun belum maju seperti sekarang, video game zaman dulu dengan kualitas grafik yang terbatas mampu memberikan kenangan yang membekas di hati generasi 90-an. Adalah Rampage, salah satu game yang cukup popular saat itu. Kalau Urbaners dulu seorang gamer, pasti ingat dengan game yang satu ini, kan? Kabar gembira buat lo karena game ini bakal dibuat versi filmnya, lho!
Dibintangi oleh Dwayne Johnson
Nama yang satu ini pastinya sudah nggak asing lagi di telinga Urbaners, bukan? Dwayne Johnson, mantan pegulat yang telah sukses di banyak judul film ini akan mengisi film Rampage tersebut.
Seperti namanya, game Rampage bercerita mengenai 3 monster yang terdiri dari gorila, buaya raksasa, dan serigala yang akan menghancurkan kota dan juga memakan manusia. Di film Rampage, Dwayne Johnson akan menghadapi gorila raksasa yang membuat kekacauan.
Monster-monster yang Juga Korban Eksperimen
Dalam film tersebut juga diceritakan bahwa Dwayne Johnson sebagai kepala unit anti perburuan binatang sebenarnya berteman baik dengan gorila raksasa yang membuat kerusakan tersebut. Sebenarnya, gorilla tersebut nggak jahat kok, Urbaners! Hanya karena ia sudah terpapar zat kimia berbahaya hasil eksperimen, menjadikannya nggak terkendali.
Nggak hanya gorila, seperti game-nya di film ini juga bakal ada monster menyerupai buaya dan juga serigala. Mereka bertiga adalah “korban” yang terpapar zat hasil eksperimen sehingga menjadi ganas.
Ada Juga Artis Terkenal Lainnya
Nggak hanya Dwayne Johnson, di film ber-genre petualangan ini lo juga bakal melihat aksi seru Naomie Harris, Malin Akerman, dan Jake Lacy. Film yang disutradarai oleh Brad Peyton ini rencananya bakal dirilis April 2018 mendatang.
Rampage merupakan game yang pertama kali dirilis tahun 1986 dan menjadi game yang cukup populer di kala itu. Rampage hadir dengan 4 judul lainnya seperti Rampage World Tour (1997), Rampage 2: Universal Tour (1999), Rampage Through Time (2000) dan terakhir Rampage: Total Destruction (2006).
Source: engadget.com
Comments