Tidak bisa dipungkiri, Dian Sastrowardoyo adalah salah satu artis yang sangat ikonik dan idola hampir semua kalangan. Sudah cantik, wanita kelahiran 16 Maret 1982 ini juga cerdas, berbakat, memiliki kepedulian sosial tinggi, dan sangat mendukung budaya nasional.
Salah satu budaya nasional yang Dian kagumi adalah batik. Pemeran Cinta di Ada Apa Dengan Cinta ini mengaku jatuh hati dengan kain khas Indonesia itu. Dian bahkan sering memakai batik saat menghadiri berbagai acara. Seperti saat hadir di Festival Film Cannes 2012 silam. Artis dengan seabrek prestasi ini, terlihat cantik dan anggun gaun mini batik bercorak floral rancangan Ghea Panggabean.
Kecintaan Dian pada batik ini tidak lepas dari pengaruh keluarganya yang berasal dari Jawa. Sejak kecil Dian sudah sering melihat batik dipakai oleh orang-orang terdekatnya.
"Lama-kelamaan, akhirnya saya juga jatuh cinta beneran sama batik. Batik itu fleksibel, bisa dipakai dalam berbagai occasion. Motif-motifnya selalu menarik buat saya. Motif batik favorit saya kebanyakan motif-motif tradisional seperti parang dan keraton," ujar Dian.
Kecintaannya ini membuat Dian selalu menyempatkan diri berbelanja tiap kali mengunjungi kota-kota di Tanah Air yang memiliki koleksi batik. Seperti ketika saat syuting AADC 2 di Yogyakarta. Dian berburu batik di Pasar Bringhardjo untuk menambah koleksinya.
"Biasanya kalau memang ada kesempatan aja, seperti waktu syuting AADC 2 kemarin di Yogya. Wah, itu sukses berat, karena kita menyusur berbagai batik yang ada di dalam pasar [Bringhardjo] itu," kata istri Maulana Indraguna Sutowo ini.
Ibu dua anak ini mengaku sangat mengapresiasi perancang dalam negeri yang menciptakan motif batik mereka sendiri. Dian mengaku memiliki kebanggaan tersendiri saat mengenakan rancangan anak bangsa.
"Pokoknya saya mendukung karya negeri sendiri, terutama buat desainer lokal yang menciptakan kain batiknya sendiri. Jadi, koleksi rancangan mereka dibuat dari mulai bahan dasarnya. Mendesain motif batik sendiri dengan visi dan filosofi sendiri," ungkap Dian.
Wah, Urbaners bisa ikutin tuh sikap Dian Sastro. Tak ada salahnya mengapresiasi kain khas negeri sendiri. Ikut melestarikan warisan nenek moyang dengan mengenakan pakaian bermotif batik.
Source: Detik.com
Comments