Trending
Selasa, 26 September 2017

CCTV Ini Bakal Bisa Tebak Siapa yang Mengunjungi Rumah Lo

  • Share
  • fb-share
CCTV Ini Bakal Bisa Tebak Siapa yang Mengunjungi Rumah Lo

Nest Labs, perusahaan penghasil produk home automation, baru-baru ini meluncurkan sederet terobosan terbaru mereka. Dari sekian banyak produk yang ada, Nest Cam IQ Outdoor mencuri banyak perhatian. Pada dasarnya, produk satu ini merupakan CCTV. Tapi ada beberapa twist yang membuat Nest Cam IQ Outdoor lebih dari sekadar CCTV, salah satunya adalah kemampuan untuk mengenali pengunjung rumah lo!

 

Dilengkapi Kamera Paling Tahan Cuaca

Nest mengklaim bahwa Nest Cam IQ Outdoor mereka merupakan kamera paling tahan cuaca yang pernah dibuat. Perangkatnya dibuat untuk mampu mengatasi cuaca paling ekstrem sekali pun. Rating IP-nya meningkat dari 65 menjadi 66. FYI aja, Urbaners, rating IP digunakan untuk menilai tingkat ketahanan suatu alat terhadap lingkungan. Mau panas atau hujan, Nest Cam IQ Outdoor bakal tetap bertahan.

 

Fitur Nest Aware untuk Kenali Pengunjung Rumah

Fitur unggulan yang disematkan pada Nest Cam IQ Outdoor adalah Nest Aware, yang memungkinkan lo untuk mengakses fitur lain bernama Familiar Faces. Nah, fitur ini mampu melakukan scan terhadap wajah teman, keluarga, atau pengunjung lain. Nantinya, lo bakal mendapat pemberitahuan terkait orang-orang yang “dibaca” oleh perangkat kamera.

Tapi, untuk bisa menggunakan Nest Aware, lo harus membayar biaya langganan sebesar 10 US dolar per bulan. Selain Nest Aware, lo juga bisa mendapatkan fitur video storage. Kalau lo memutuskan untuk nggak berlangganan Nest Aware, lo masih bisa mengakses video live feed dari Nest Cam dan mendapatkan notifikasi jika ada aktivitas yang terdeteksi.

 

Gambar Kualitas Tinggi hingga 1080p

Umumnya, CCTV biasa memberikan kualitas gambar yang apa adanya. Tapi nggak begitu halnya dengan Nest Cam IQ Outdoor ini, Urbaners. Kameranya menggabungkan sensor 4K dengan HDR dan intelligent imaging. Hasilnya? Lo bisa memantau kondisi rumah lo melalui video berkualitas 1080p HD! Nggak cuma itu, teknologi Nest juga memungkinkan lo untuk melakukan zoom hingga 12 kali. Canggih banget, kan?

 

Kalau ingin rumah lo lebih aman dengan Nest Cam IQ Outdoor, lo harus merogoh kocek hingga 349 US dolar atau sekitar Rp 4,6 jutaan. Meski mungkin agak mahal, kualitas dan keamanan yang diberikan tentunya bakal sepadan.

 

 

Sources: theverge.com, cnet.com, nest.com

Comments
Irwandi -
Mantap banget
Irwandi -
mantap infonya