Trending
Kamis, 22 Oktober 2020

Bikin Ruangan Sempit di Rumah Lo Terasa Luas: Ini Tipsnya Bro!

  • Share
  • fb-share
Bikin Ruangan Sempit di Rumah Lo Terasa Luas: Ini Tipsnya Bro!

Millennial zaman sekarang mengakali kebutuhan akan rumah tinggal dengan menyewa apartemen, rumah susun, dan bangunan sejenisnya. Di kota metropolitan seperti Jakarta, sekarang cukup sulit untuk mendapatkan tanah dan rumah dengan budget yang dimiliki millennial.

Apartemen jadi pilihan yang cukup bijak ketika para millennial sudah membutuhkan privasi yang sesungguhnya. Namun, terkait dengan hal ini – ada keresahan lain yang muncul karena keterbatasan ruang yang dimiliki apartemen, atau bahkan rumah-rumah berukuran kecil di pinggiran kota.

Apalagi di kondisi seperti ini yang membuat lo terkadang mesti menyelesaikan pekerjaan hanya dari rumah saja. Kondisi ruangan yang sempit tentu membuat lo mudah bosan. Lalu apakah ada cara untuk mengakali keresahan ini?

Oh jelas ada bro, dan lo sudah tidak perlu beralih ke artikel lainnya. Cukup stay di sini dan simak bahasan kali ini karena di bawah ini, terdapat beberapa tips buat lo yang mungkin tinggal di apartemen atau rumah kecil di pinggiran kota yang punya keresahan yang sama: ruang yang sempit.

Tentu lo sekarang sudah penasaran bagaimana tips dan trik yang akan dibahas kali ini. Daripada menebak-nebak sendiri, sila simak bahasan kali ini sampai habis ya!

 

Memanfaatkan Lanskap di Luar

Berikut 4 tips dan trik buat bikin ruangan sempit lo jadi luas

Credit Image: pufikhomes.com

Bagaimana maksudnya memanfaatkan lanskap yang ada di luar? Jadi sederhananya begini bro, misalnya lo tinggal di apartemen. Tentu akan ada jendela atau balkon yang menghadap keluar. Menghadap keluar berarti lo bisa melihat pemandangan dari atas lantai apartemen lo tersebut.

Misalnya ada pemandangan gedung tinggi lainnya kah, menghadap ke perumahan sekitar kah, atau pemandangan dan lanskap apapun. Nah, lo bisa menghadapkan ruang tamu dan perabotan kea rah jendela atau balkon tersebut.

Nantinya, hal ini akan memberikan efek lanskap di luar ruangan bisa jadi perpanjangan dari ruang yang di dalam. Ini bakal meningkatkan persepsi tentang ukuran ruangan, bro. Dilansir dari theconversation.com – hal di atas adalah salah satu tips yang klasik tapi selalu berhasil.

Masih dengan memanfaatkan lanskap di luar ruangan, ada tips lainnya yang masih berkaitan nih bro. Lo bisa pasang cermin di posisi bersebrangan dengan pemandangan yang ada di luar sana. Hal ini jelas akan membuat pantulan luar ruangan tersebut dan membuat ruangan seakan jadi luas.

 

Penggunaan Warna

Berikut 4 tips dan trik buat bikin ruangan sempit lo jadi luas

Credit Image: booking.com

Terlepas memanfaatkan lanskap atau pemandangan dari luar ruangan, tips selanjutnya yang bisa lo ketahui adalah penggunaan warna yang tepat pada ruangan tersebut. Mulai dari warna dinding, warna lantai, sampai warna yang diberikan oleh pencahayaan.

Pertama, dari warna dinding – usahakan warna dinding yang lo gunakan adalah warna-warna terang. Warna pastel pun tidak apa-apa, asal tetap terang. Warna yang terang akan memberikan kesan luas dengan sendirinya untuk ruangan tersebut.

Kedua, untuk warna lantai atau keramik serta apapun yang lo jadikan alas di lantai seperti karpet dan sejenisnya – kalau bisa juga menggunakan warna-warna yang terang. Warna gelap pada lantai bakal membuat ruangan lo terasa sempit.

Nah yang ketiga, berdasarkan dari warna untuk bagian pertama dan kedua – adalah warna dari pencahayaan yang juga terang. Misalnya, dengan pencahayaan dari lampu, baiknya lo menggunakan lampu berwarna putih atau kuning gading.

Terlebih warna kuning gading – warna ini selain memberikan kesan terang dan luas – juga bisa memberikan kesan hangat. Sehingga lo dan siapapun yang meninggali ruangan tersebut, bisa jadi lebih betah dan nyaman!

 

Ruang yang Fleksibel

Mungkin sebagian dari lo semua sudah menerapkan tips yang satu ini, terlebih buat lo yang tinggal di apartemen. Biasanya ruang di apartemen bersifat fleksibel. Seperti contohnya ruang tamu yang bisa digunakan sebagai ruang keluarga, ruang untuk menonton tv bersama.

Lalu ada dapur yang sekaligus jadi ruang makan dan ruang lainnya. Nah, hal ini bisa membuat diri lo membatasi diri untuk menggunakan banyak perabotan karena ruang yang lo punya sifatnya fleksibel, artinya bisa digunakan untuk apapun tergantung occasionnya.

 

Penggunaan Perabotan Ruangan

Berikut 4 tips dan trik buat bikin ruangan sempit lo jadi luas

Credit Image: homedit.com

Untuk mengetahui tips yang satu ini secara komprehensif, mungkin lo bisa mencari tahu soal minimalisme. Minimalisme sekarang ini sudah jadi salah satu gaya hidup yang banyak diterapkan oleh anak muda.

Untuk urusan rumah dan ruangan – banyak dari mereka di luar sana yang menganut minimalisme, artinya mereka hanya membeli perabotan, atau apapun itu yang benar-benar mereka akan pakai tiap harinya saja.

Jika mereka pikir tidak akan dipakai berulang kali, ya mereka tidak akan membeli barang atau perabotan tersebut. Nah, untuk ruang kecil di apartemen atau rumah kecil di pinggir kota, konsep gaya hidup minimalisme mungkin bisa diterapkan sedikit demi sedikit.

Hal ini tentu akan sangat berpengaruh terhadap ruangan yang lo punya. Semakin sedikit perabotan yang lo punya, jelas ruangan lo juga akan semakin terasa lega karena space nya tidak terpakai untuk menyimpan barang-barang tersebut.

Wah bagaimana nih bro? Dari penjelasan di atas – mungkin di antara lo semua yang membaca artikel kali ini, sudah ada yang merencanakan untuk membongkar ruangan dan memperbaikinya ya? Tidak apa bro, sila bongkar pasang dan terapkan beberapa tips di atas ini ya!

 

Feature Image – freepik.com

Comments
Budi Santoso
Keren abis sih
Arif H
nice tips bro