Trending
Selasa, 22 Maret 2016

Alasan Kenapa Pemain Eropa Ini Ramai-Ramai Menuju Liga Tiongkok

  • Share
  • fb-share
Alasan Kenapa Pemain Eropa Ini Ramai-Ramai Menuju Liga Tiongkok

Sebagai penggemar bola, Urbaners pasti paham kalau Liga Champions Asia didominasi oleh tiga negara, yakni Jepang, Korea Selatan dan Australia. Ketiga negara ini bagai tembok yang tidak bisa ditembus oleh para pesaingnya dari berbagai negara. Namun, lo tahu nggak kalau ternyata pemain Eropa justru lari ke Liga Tiongkok untuk transfer. Kok bisa?

 

Gaji Besar Membuat Bursa Transfer Musim Dingin Tiongkok Menggiurkan Bagi Pemain Liga Eropa

Jujur deh Urbaners, siapa yang nggak tergiur dengan gaji besar? Permasalahan tim sepak bola di liga bukan lagi masalah nasionalisme, tapi masalah gaji. Bila ada negara yang mau membayar para pemain Eropa berkali-kali lipat daripada negara lainnya, gimana pemain Eropa nggak mau lari ke Tiongkok?

Ramires, Jackson Martinez dan juga Alex Teixeira yang menjadi incaran Liverpool ditargetkan oleh Tiongkok untuk masuk ke liga negara mereka. Sven Goran Erikson, mantan manajer tim nasional Inggris mengatakan bahwa gaji yang menggiurkan adalah faktor utama mengapa para pemain Eropa mengalihkan pandangan mereka ke Tiongkok. Sebagai atlet, masa keemasan mereka tidaklah panjang, menabung banyak uang semasa masih ada yang mau menggaji mereka tinggi adalah hal yang sudah lumrah terjadi di dunia olahraga, nggak cuma dunia sepak bola. Ramires sendiri sudah bisa lo lihat datanya di klub Jiansu Suning milik Tiongkok, tanda kalau Ramires sudah pindah ke Tiongkok secara serius.

 

Meski Tidak Mendominasi Liga Champions Asia, Ada Satu Tim Tiongkok yang Luar Biasa

Liga Champions Asia adalah liga yang didominasi oleh negara-negara besar seperti Jepang, Korea Selatan dan Australia. Tetapi belakangan, ada satu tim Tiongkok asuhan Luiz Felipe Scolari yang membuat para penonton mulai sadar akan kekuatan Tiongkok. Tim ini adalah tim Guangzhou Evergrande, dengan pelatih sekelas Scolari, nggak heran kalau tim ini akhirnya bisa menjadi tim Tiongkok yang hebat. Tim ini juga menjadi daya tarik bagi pemain Eropa, terlebih dengan gaji yang sangat besar, nggak heran kalau setelah bursa musim dingin ini liga Tiongkok akan menjadi lebih seru.

Sumber:
nobartv.com

Comments
sumardiyono
Gaji Besar Membuat Bursa Transfer Musim Dingin
Selvi RC
Keren guys