“There’s nothing better than live music. It’s raw energy, and raw energy feeds the soul.”
Seakan setuju dengan pernyataan dari Dhani Jones tersebut, para pencinta musik dari berbagai belahan dunia nggak pernah bosan untuk terus menciptakan festival-festival musik berkualitas. Dari sekian banyak festival musik yang ada, terdapat lima festival musik yang pantas disebut sebagai “festival musik terbaik dunia”.
Coachella Valley Music and Arts Festival atau biasa disebut dengan Coachella Fest merupakan festival tahunan yang diadakan di Empire Polo Club di Indio, California, tepatnya di Inland Empire's Coachella Valley, Colorado Desert. Festival yang digagas oleh Paul Tollett ini sukses menarik perhatian penonton sebanyak 75 ribu orang setiap tahunnya. Festival music Coachella ini menampilkan berbagai genre musik, mulai dari yang genre musik mainstream sampai genre musik alternatif.
Yang kedua adalah Glastonbury Festival. Festival yang mempertontonkan seni kontemporer ini diadakan di Pilton, Somerset, Inggris. Meski terkenal dengan musik kontemporernya, tapi festival Glastonbury juga banyak menampilkan tarian, komedi, teater, kabaret, hingga sirkus. Festival musik terbesar di Inggris ini berhasil menyedot perhatian 175 ribu penonton untuk satu hari pertunjukan penuh. Sedangkan, festival Glastonbury sendiri rutin diadakan setiap tahun pada akhir bulan Juni selama tiga hari berturut-turut.
Yang ketiga adalah Lollapalooza. Festival yang juga merupakan festival musik tahunan ini memilih untuk touring atau nggak menetap di satu tempat seperti Glastonbury Festival atau Coachella Valley Music and Arts Festival. Lollapalooza sampai saat ini sudah mengeliling berbagai negara, di antarnya Chicago, Chile, Brazil, Argentina, dan Jerman. Festival ini menampilkan banyak genre musik dan hiburan, seperti rock alternatif, punk rock, heavy metal, hip hop, electronica, tarian, hingga komedi.
Festival terbesar keempat adalah Bonnaroo Music Festival. Festival musik ini diadakan satu tahun sekali selama tiga hari berturut-turut. Festival Bonnaroo Music Festival diproduksi oleh Superfly Presents dan AC Entertainment dan diadakan di Great Stage Park, Manchester, Tennessee, USA. Genre musik yang ditampilkan adalah indie rock, classic rock, world music, hip hop, jazz, americana, bluegrass, folk, gospel, reggae, pop, electronica, country music dan lain-lain.
Festival musik terbaik dunia yang terakhir adalah New Orleans Jazz & Heritage Festival. Sering juga disebut dengan Jazz Fest dan merupakan festival musik berdasarkan kultur atau adat New Orleans dan Louisiana. Musik yang ditampilkan semuanya memperlihatkan kebudayaan setempat. Genre musik yang biasanya dimainkan adalah blues, R&B, gospel music, Cajun music, zydeco, Afro-Caribbean, folk music, Latin, rock, rap music, country music, bluegrass. Selain itu, tentunya ada banyak jenis musik Jazz, baik kontemporer maupun tradisional.
Comments