Trending
Jumat, 23 September 2016

4 Pelajaran Fashion Dari Stormzy

  • Share
  • fb-share
4 Pelajaran Fashion Dari Stormzy

Nama Stormzy hampir nggak pernah dikenal di Indonesia dan bahkan di Amerika Serikat. Tetapi MC kondang asal Inggris ini cukup terkenal di Eropa lho Urbaners. Berkulit hitam dan berbadan tinggi tegap, membuat Michael Omari ini lebih cepat dikenali. Selain menjadi MC di beberapa acara, Stormzy ini juga seorang rapper. Beberapa kali lagu Stormzy menjadi hits di Inggris. Nah selain prestasinya, ternyata Stormzy ini sangat peduli terhadap penampilan. Walaupun sangat terkenal di Inggris, Stormzy masih nggak mau didikte oleh para sponsor. Simak 4 pelajaran fashion dari Stormzy berikut ini.

 

Sesekali jangan pedulikan dresscode

Terkadang di suatu acara terdapat dresscode yang harus dipatuhi. Tetapi kata Stormzy, dresscode adalah salah satu hal yang nggak selalu harus lo patuhi Urbaners. Sebagai seorang public figure atau orang yang sangat diperhatikan, lo harus bisa menempatkan diri. Nggak perlu lo harus mengikuti baju atau fashion yang nggak cocok dipakai, terkadang lo harus jadi diri lo sendiri walaupun itu berbeda dengan orang lain.

 

Seragam

Stormzy memang disponsori atau di-endorse oleh Adidas. Hampir semua baju dan sepatu yang dipakai oleh Stormzy ini selalu Adidas. Walaupun lo nggak di-endorse seperti Stromzy, lo ternyata bisa untuk menjadi seperti dirinya. Pertama kalau beli baju ataupun sepatu, usahakan seragam Ubaners. Terkadang fashion seragam akan membuat diri lo keren lho Urbaners.

 

Netral

Jika lo adalah orang yang menyukai desain baju yang bercorak atau berwarna-warni, itu nggak masalah Urbaners. Tetapi ada kalanya lo harus bersikap netral ataupun normal ketika bepergian. Misalnya lo hadir di acara pernikahan, lo bisa memakai jas abu-abu dengan warna celana senada. Ini akan membuat lo akan merasa lebih nyaman daripada menjadi pusat perhatian.

 

Mainkan aksesoris lo

Jika lo percaya diri menggunakan kacamata ataupun topi, lo bisa menahbiskan aksesoris tersebut sebagai aksesoris wajib. Ini akan menjadi cara yang tepat untuk ngebuat lo lebih percaya diri. Jangan ragu untuk tetap memakai aksesori favorit lo ya Urbaners.

Nah itulah beberapa hal yang bisa lo dapatkan dari sosok Stromzy. Keren nggak Urbaners jadi diri lo sendiri daripada meniru style orang lain bukan?

 

Source: fashionbeans.com

Comments
John Hutabarat
nice info bro
SAWI TRI
Jika lo percaya diri menggunakan kacamata ataupun topi, lo bisa menahbiskan aksesoris tersebut sebagai aksesoris wajib. Ini akan menjadi cara yang tepat untuk ngebuat lo lebih percaya diri. Jangan ragu untuk tetap memakai aksesori favorit lo ya Urbaners.