Trending
Selasa, 26 Juli 2016

4 Barang yang Harus Lo Bawa Ketika Long Flight

  • Share
  • fb-share
4 Barang yang Harus Lo Bawa Ketika Long Flight

Pernah naik pesawat dengan waktu yang lama dan tujuan yang sangat jauh? Minimal perjalanan panjang dengan menggunakan pesawat adalah 10 jam. Ketika lo naik pesawat dari Jakarta menuju Jepang yang membutuhkan waktu sekitar 9 jam atau terbang dari Jakarta ke Arab Saudi yang membutuhkan 10 jam perjalanan tentu sangat membosankan bukan? Untuk mengatasi kebosanan tersebut, sekarang kita akan membahas apa saja barang yang harus lo bawa ketika lo sedang perjalanan panjang di dalam pesawat.

 

Headphone

Salah satu barang yang wajib lo bawa adalah headphone atau headset. Biasanya jika lo naik pesawat first class, lo akan mendapatkan headphone yang cukup bagus. Tetapi jika lo naik pesawat ekonomi, lo  nggak akan mendapatkan headphone. Jadi lo harus membawa headphone sendiri yang berguna untuk mendengar musik dan mencegah kebisingan suara pesawat.

 

Charger portable

Charger portable adalah salah satu barang yang harus lo bawa. Charger portable ini adalah salah satu benda krusial karena lo akan berada di dalam pesawat hingga 10 jam dan pasti akan sangat bosan. Selain itu, di dalam beberapa pesawat juga terdapat wi-fi yang sayang jika nggak lo gunakan kan Urbaners.

 

Kaos kaki

Mungkin ini adalah barang yang paling sederhana untuk lo bawa ketika berada di dalam pesawat minimal 8 jam. Kaos kaki akan membuat kaki lo akan tetap hangat dan nggak lembab. Biasanya suhu di dalam pesawat akan sangat dingin, jadi kaos kaki ini akan menjaga kaki dan badan lo agar tetap hangat.

 

Bantal leher

Barang terakhir yang harus lo bawa adalah Bantal leher. Bantal leher ini akan menjaga tubuh dan leher lo tetap nyaman. Leher adalah salah satu bagian tubuh yang sensitif, ketika lo tidur dengan kondisi leher yang nggak nyaman, maka urat syaraf di leher akan terganggu dan akan menganggu bagian tubuh.

Itulah keempat barang yang bisa lo bawa ketika berada di dalam perjalanan panjang pesawat. Jangan lupa ya Urbaners, minimal bawa charger portable dan headphone ya.

 

Source: usatoday.com

Comments
Irwandi -
Keren bosku
DITA KURNIA
Charger portable