Trending
Selasa, 24 Januari 2017

Chelsea Akan Rombak Stamford Bridge Jadi Kapasitas 60 Ribu

  • Share
  • fb-share
Chelsea Akan Rombak Stamford Bridge Jadi Kapasitas 60 Ribu

Stamford Bridge sekarang hanya bisa menampung 41 ribu penonton setiap kali Chelsea FC bertanding. Jumlah tersebut sangat jauh ketimbang rivalnya Arsenal yang mempunyai stadion dengan kapasitas 60 ribu dan Manchester United dengan Old Trafford yang bisa menampung 76 ribu penonton. Sang pemilik Chelsea, Roman Abramovich, baru-baru ini telah mengajukan proposal kepada walikota London untuk perombakan stadion Stamford Bridge. Hasilnya, walikota Sadiq Khan menyetujui proposal dari Chelsea tersebut. Dalam tiga tahun ke depan, Chelsea akan mempunyai stadion “baru”.

 

Perombakan Total

Sama seperti yang dilakukan oleh Liverpool FC, Chelsea akan melakukan perombakan di beberapa rumah dan jalan yang ada di dekat stadion. Gunanya untuk pelebaran stadion dan akan dijadikan fasilitas umum. Pembongkaran rumah dan jalan memang wewenang pemerintah setempat dan itu sudah diajukan Chelsea dari tahun lalu. Stadion Anfield memang hanya melakukan perombakan di satu sisi, yaitu Main Stand. Sedangkan Stamford Bridge ini akan dirombak total.

 

Sang Desainer dari Olimpiade Beijing

Olimpiade Beijing 2008 adalah salah satu olimpiade yang memakan ongkos terbesar sepanjang sejarah. Salah satunya karena pembuatan Beijing National Stadium atau akrab disebut Bird Nest. Stadion ini sangat spektakuler dan bisa menampung sampai 91 ribu orang. Sang desainer Bird Nest bernama Herzog and de Meuron lah yang akan merombak stadion Stamford Bridge menjadi spektakuler.

Menurut desain yang beredar di internet, nantinya stadion Chelsea yang baru ini mirip dengan stadion kolosal zaman dahulu, Pilar-pilar berjajarnya akan membuat stadion Chelsea terlihat seperti gedung bersejarah.

Nantinya, di dalam stadion akan tersedia kafe, hotel, museum, dan fasilitas umum lainnya yang bisa digunakan ketika nggak ada pertandingan sepakbola. Sekarang Chelsea sedang ribet meminjam stadion karena dipastikan stadion Stamford Bridge nggak akan bisa dipakai sampai tiga tahun mendatang.

 

Source: archdaily.com

Comments
Susiana Saputri
Mantap banget
Irwandi -
Keren abis sih