Kalau soal skill, para finalis MLDARE2PERFOM Season 3 sudah tidak perlu diragukan lagi, masing-masing dari mereka memiliki 'sesuatu' yang membuat para juri memilih mereka dari ratusan submission. Nah, selain skill, para juri yakni Syaharani, Nikita Dompas, Indro Hardjodikoro, Aksan Sjuman, Adra Karim, Devian Zikri dan Indra Aziz juga ingin melihat spontanitas mereka dalam bermusik, terutama jika menjadi sebuah band. Karena nantinya para pemenang kompetisi ini akan bersatu menjadi the next MLDJAZZPROJECT Season 3! Untuk itulah terdapat sesi jamming group sebagai peniaian utama.
Pada hari kedua live audition, satu persatu para peserta mengambil nomor untuk menentukkan grup. Setelah selesai, terbagilah finalis menjadi 5 grup dengan masing-masing kategori. Para juri juga telah menentukan jamming group kali ini para finalis membawakan lagu dari Herbie Hancock yang berjudul "Butterfly". Mereka tidak diberi waktu untuk latihan, saat itu ditentukan, saat itu pula mereka harus membawakanya. Sesi jamming group ini memang challenging banget, Urbaners, baik untuk para finalis maupun juri yang menentukan.
Grup pertama yang menunjukkan penampilannya adalah Erick Giri, Andika, Yosua, Faris, Rhanny dan Jonathan. Pada kesempatan kala itu, sangat terlihat Rhanny sang vokalis lebih comfort daripada penampilan sebelumnya. Adra Karim berpendapat, sangat terlihat semua personil berpikir keras dalam membawakan lagu tersebut, tapi hal ini biasa karena lagu "Butterfly" ini sangatlah tricky.
Giliran grup kedua dengan personil Baruch, Windy, Hafiz, Axel, Rio S & Rio H. Mereka membawakan lagu tersebut dengan sangat baik, vokal dari windy yang sangat smooth cocok banget untuk lagu dan aransemen yang mereka bawakan, bahkan Indro Hardjodikoro menambahkan, mereka tidak seperti 'band dadakan’, bass yang stable membuat harmonisasi grup kedua ini makin sempurna.
Lain hal saat grup ketiga maju keatas panggung, Tantri sang vokalis sempat gagal menyanyikan lagu tersebut, bahkan sempat diberhentikan oleh juri, dan disuruh mengulang kembali. Tantri diperbolehkan untuk membaca lirik melalu screen, agar penampilan mereka tetap terlaksana. Meskipun begitu, Syaharani salut kepada grup ini karena tetap bisa menyelesaikan penampilan dengan cukup baik. Usaha Tantri, Markov, Hezky, Hansen, Aldo, dan Roy tidaklah sia-sia.
Evan, Alizha, Natasha, Wibi, Kunto dan Rahman juga berhasil menyelesaikan jamming group ini dengan baik. Aksan Sjuman mengaku sangat menikmati penampilan mereka, komunikasi antar personil juga sangat lancar, ditambah lagi vokalisnya yang terlihat lebih enjoy dibandingkan penampilan solo. Trombon dari Evan Sinaga juga melengkapi penampilan mereka dengan Trinanda sang pianist sangat 'menjaga' penampilan personilnya dengan sangat baik.
Terakhir ada Oel, Ibnu, Irham, Tessa, Eky, Jason yang memberikan penampilan terbaik mereka sebagai penutup. Overall Syaharani sangat suka dengan penampilan mereka, vokal dan bass yang lebih nyaman membuat semua yang mendengarkan sangat terhibur.
Banyak banget momen seru yang terjadi pada saat live audition, nah kalau lo mau menyaksikannya lebih detail, bisa check rekaman live streaming ini, Urbaners!
Comments