Trending
Kamis, 28 Januari 2021

Ngalahin The Queen's Gambit, Ini 4 Alasan Lo Harus Nonton Series Lupin!

  • Share
  • fb-share
Ngalahin The Queen's Gambit, Ini 4 Alasan Lo Harus Nonton Series Lupin!

Film dan series rasanya memang udah jadi teman sehari-hari kita untuk menemani keseharian untuk menghilangkan rasa bosan. Apalagi kilas balik tahun 2020 kemarin, rasanya semua film dan series yang ada di Netflix udah lo tonton semua.

Beberapa waktu lalu MLDSPOT sempat mengabarkan kalau The Queen’s Gambit berhasil menjadi series yang memiliki penonton terbanyak dengan jangka waktu rilis yang singkat juga. Tapi belum lama ini, ada series asal Prancis yang berhasil mengalahkan rekor itu, bro!

Lupin, series ini berhasil memiliki 70 juta streamer di Netflix dalam kurun waktu 28 hari sejak perilisannya. Melihat antusiasme dari penonton sampai sebesar ini, sebenarnya apa sih yang membuat serial ini menarik? Kalau mau tau, pastikan lo membaca artikel ini sampai habis, bro!

Dibagi Menjadi 2 Bagian

Series yang banyak diminati dan berhasil mengalahkan The Queen Gambit, simak selengkapnya disini!

Credit image – Daily Express

Sejak perilisannya pada awal Januari lalu, Lupin sudah berhasil menarik banyak penonton dan membuat penasaran dengan episode selanjutnya. Dengan cerita yang cukup membuat penasaran, Lupin berhasil membuat para penontonnya menerka-nerka jalan cerita yang akan disajikan.

Pasalnya, meskipun baru musim pertama, Lupin membuat perilisannya dibagi menjadi dua bagian, yaitu 5 episode dalam sekali perilisan. Series dengan genre kejahatan, komedi, dan misteri ini pastinya membuat para penontonnya mempertanyakan sendiri bagaimana kelanjutan cerita dari Lupin ini.

Bukan Cerita Receh

Series yang banyak diminati dan berhasil mengalahkan The Queen Gambit, simak selengkapnya disini!

Credit image – Small Screen

Dengan genre yang telah disebutkan di atas, Lupin dinilai memberikan cerita yang cukup menarik dan memberikan banyak makna hidup.

Series menceritakan tentang seorang pencuri bernama Assane Diop, ia melakukan seluruh aksinya berdasarkan karakter fiksi Perancis pada tahun 1905, yaitu Arsene Lupin. Namun yang membuat menarik, Diop tidak mencuri untuk semata-mata untuk mengambol barang saja, tapi ia mencoba mengupas ketidakadilan yang menimpa ayahnya karena dipenjara sampai mati karena dituduh sebagai pencuri.

Salah satu makna kehidupan yang bisa dipetik adalah – Diop sebagai laki-laki mencoba membuktikan bahwa ia memiliki prinsip yang kuat, memenuhi janji, dan well-planned.

Membuat Penonton Kesal

Dengan setiap kejahatan yang dilakukan oleh Diop membuat penontonnya kesal dan merasa ikut berada dalam series ini. Kegiatan membalas dendam Diop pada salah satu konglomerat Prancis, yaitu Pallegrini.

Dengan saksi yang mengatakan bahwa ayah Diop nggak bersalah, perjuangan Diop menaklukan konglomerat ini membuat penonton kesal. Series ini mengajak lo untuk lebih berhati-hati juga dalam bertindak. Intinya, jangan mudah percaya sama orang, deh!

Melihat jalan ceritanya yang memang menarik ini, sepertinya nggak salah kalau film ini dinobatkan jadi film kedua dengan penonton terbanyak setelah The Queen’s Gambit. Kalau lo belum nonton, langsung aja meluncur ke Netflix dan nonton ini, bro!

 

Feature image - Netflix

Comments
Susiana Saputri
Mantap banget
Agus samanto
lupin yang gak pernah lupa