Trending
Jumat, 03 Februari 2017

Jersey Stephen Curry Paling Laris Terjual di NBA

  • Share
  • fb-share
Jersey Stephen Curry Paling Laris Terjual di NBA

Stephen Curry yang menjadi Most Valuabe Player (MVP) tahun 2015 dan 2016 ini jersey-nya menjadi yang paling laris terjual di NBA menurut Forbes. Akrab disapa Step Curry, jersey bernomor punggung 30 ini mengalahkan penjualan jersey LeBron James, Kevin Durrant, dan Kyrie Irving. Empat besar jersey paling laris ini dikuasai oleh dua tim, yakni Golden State Warriors dan Cleveland Cavaliers.

 

Pertama Kali Nggak Ada Nama Pemain Lakers

Selama Kobe Bryant bermain bersama Lakers, namanya selalu ada di jersey paling terlaris di NBA. Media besar Bleacher Report menuliskan nama Kobe Bryant di peringkat kedua dalam jersey NBA terlaris dalam 10 tahun terakhir dengan alasan “because he is Kobe Bryant”. Nah, setelah pensiun pada tahun 2016 lalu, akhirnya nggak ada satu pun nama pemain Lakers di deretan jersey paling laris di NBA. Tetapi Lakers menjadi tim ketiga dengan tim yang penjualan merchandise-nya paling banyak dibeli. Beberapa nama baru muncul di deretan jersey paling laris. Pertama, ada nama Kristaps Porzingis dari New York Knicks dan Giannis Antetokounmpo dari Milwaukee Bucks.

 

Persaingan Curry dan LeBron

Jika dulu persaingan puncak para pemain NBA mengerucut ke nama LeBron James dan Kobe Bryant, sekarang persaingan ada pada Curry dan LeBron. Walaupun umur keduanya terlampau cukup jauh, tetapi Curry dan LeBron ini menunjukkan puncak permainan. Pada final NBA 2015, Curry sukses mempencudangi LeBron 4-2. Sedangkan, pada final NBA tahun lalu, gilaran LeBron yang mempencudangi Curry dengan skor tipis 4-3.

Jersey Curry dengan nomor punggung 30 dan LeBron nomor punggung 23 memang menjadi yang terbaik. Apalagi jika kedua tim ini bertemu lagi di final NBA, penjualan jersey pasti akan terdongkrak. Ada rumor yang mengatakan bahwa penjualan apparel dari Under Armour, sponsor Curry, sedang mengalami penurunan. Berbanding terbalik dengan penjualan jersey-nya ya Urbaners.

 

Source: forbes.com

Comments
Susiana Saputri
Mantap banget
AGUS NAWING
Keren banget