Trending
Selasa, 31 Januari 2017

Amy Adams Gagal Main di Film Janis Joplin

  • Share
  • fb-share
Amy Adams Gagal Main di Film Janis Joplin

Cerita kehidupan selebriti di balik ketenarannya di panggung hiburan terkadang menjadi inspirasi untuk ide pembuatan film. Sebut saja Janis Joplin. Urbaners yang suka dengerin music Amerika jadul pasti tahu wanita ini. Buat lo yang belum tahu Janis Joplin, ia adalah seorang penyanyi solo sekaligus penulis lagu asal Amerika yang cukup tenar di tahun 1960-an. Penyanyi yang khas dengan suara mezzo-soprano nya itu meninggal di tahun 1970 akibat overdosis.

 

Get It While You Can, Film Biografi Janis Joplin yang Dibintangi Amy Adams

Aktris Hollywood berparas cantik, Amy Adams kabarnya telah menandatangani kontrak pembuatan film Get It While You Can sejak beberapa tahun lalu. Film ini bercerita tentang biografi Janis Joplin. Film ini mulai digarap tahun 2010 dan mengalami dua kali pergantian sutradara. Pertama Fernando Meirelles, lalu kemudian Lee Daniels. Hingga di tahun 2014, Vallee  sebagai sutradara terakhir kabarnya resmi mulai mengerjakan proyek ini bersama Amy Adams.

Tapi sayangnya, pembuatan film ini sepertinya harus dibatalkan karena Vallee kabarnya telah mengerjakan proyek lain di luar Get It While You Can, Big Little Lies. Film tersebut adalah film seri yang akan ditayangkan di channel HBO. Setelah ia selesai dengan Big Little Lies, si Vallee rencananya mau bekerja sama lagi dengan Amy Adams untuk mengerjakan serial lain yang berjudul Sharp Objects. Sharp Object adalah serial yang diadaptasi dari novel karangan Gillian Flynn.

 

Michelle Williams akan Membintangi Film Biografi Janis Joplin yang Lain

Urbaners penggemar Janis Joplin nggak perlu berkecil hati karena filmnya gagal digarap. Michelle Williams, kabarnya saat ini sedang mengerjakan film biografi Janis Joplin di bawah arahan sutradara Sean Durkin. Film ini didasarkan pada buku biografi yang ditulis oleh Laura Joplin, Love Janis. Aktris Hollywood tersebut telah menandatangani kontrak untuk pembuatan film ini sejak beberapa bulan lalu.

Janis Joplin meninggal di usia yang masih terbilang cukup muda, yakni 27 tahun. Semasa hidupnya, Joplin telah membuat empat album. Tiga di antaranya dirilis sebelum ia meninggal dan album terakhir dirilis beberapa bulan setelah kematiannya.

Suka buku biografi? Coba baca Buku Biografi Musik Terbaik Di Tahun 2016.

 

Surce: billboard.com

Comments
Susiana Saputri
Mantap banget
Heni
Get It While You