Trending
Senin, 10 Februari 2020

Sempat Dihapus, Adegan Ray Sahetapy di Film Captain America: Civil War Akhirnya Terungkap

  • Share
  • fb-share
Sempat Dihapus, Adegan Ray Sahetapy di Film Captain America: Civil War Akhirnya Terungkap

Ray Sahetapy memang pernah membuat heboh penggemar Marvel Tanah Air setelah ia dikabarkan ikut terlibat dalam film Captain America: Civil War yang dirilis tahun 2016 lalu. Namun, sayang sekali ia nggak pernah muncul karena adegan tersebut harus dihapus. Namun, deleted scene itu rupanya diikutsertakan di dalam film Captain America: Civil War tapi dalam versi Blu-ray dan digital download.

 

Deleted Scene yang Berisi Adegan Ray Sahetapy di Film Captain America: Civil War Jadi Perhatian

Ray Sahetapy menggunakan kaca mata hitam dan tersenyum

Sejak beberapa hari yang lalu banyak netizen di media sosial yang membicarakan deleted scene dari film Captain America: Civil War. Dalam video deleted scene tersebut rupanya menampilkan aktor kawakan Ray Sahetapy yang berperan sebagai seorang pemimpin lelang. Dalam video berdurasi 1 menit 38 detik tersebut Ray Sahetapy menunjukkan kemampuan aktingnya yang luar biasa.

Dalam cuplikan video tersebut Ray Sahetapy mengucapkan dialog dengan Bahasa Indonesia dalam sebuah acara lelang. Kemudian ia menyadari bahwa ada orang yang nggak diundang yaitu Baron Zemo. Tokoh antagonis tersebut kemudian menggunakan gas untuk membunuh semua peserta lelang termasuk Ray Sahetapy.

 

Akting Ray Sahetapy dalam Video Deleted scene Itu Mendapatkan Banyak Pujian

Ray Sahetapy menggunakan kaca mata dan setelan jas menjadi seorang ketua lelang

Setelah video deleted scene tersebut beredar di media sosial, banyak netizen yang memberikan pujian kepada Ray Sahetapy. Aktingnya sangat bagus dan nggak kalah dengan akting karakter Baron Zemo yang diperankan oleh Daniel Bruhl.

Nggak hanya mendapatkan pujian dari netizen Tanah Air saja, aktor berusia 63 tahun itu juga mendapatkan apresiasi dari netizen mancanegara. Performa dari Ray Sahetapy disebut sangat bagus dan adegan tersebut disebut cukup penting meskipun akhirnya harus dihapus.

 

Alasan Mengapa Adegan Ray Sahetapy Dihapus dari Film Captain America: Civil War

Joe Russo memegang mic dan menggunakan kemeja berwarna hitam.

Dihapusnya adegan yang menampilkan Ray Sahetapy di film Captain America: Civil War tentunya bukan tanpa alasan. Bukan karena aktingnya yang kurang baik, tapi adegan itu dihapus karena karakter dari Ray Sahetapy disebut lebih menonjol dari karakter Baron Zemo.

“Akting Ray Sahetapy yang hebat membuat karakternya menonjol. Jadi, musuh Captain America dan Iron Man justru tidak terlihat. Akhirnya kami terpaksa memotong adegannya,” ungkap sang sutradara Joes Russo kepada Liputan6.com saat acara jumpa fans di Singapura pada tahun 2016 silam.

Dihapusnya adegan Ray Sahetapy memang cukup mengecewakan, tapi adegan tersebut dibuat untuk lebih mengenalkan karakter Baron Zemo. Jadi jika akting Ray Sahetapy lebih menonjol, maka musuh utama dari Captain America tersebut akan tertutupi. Jadi Joe Russo pun mengambil keputusan untuk menghapus adegan tersebut. Menurut lo gimana Urbaners dengan keputusan sang sutradara itu?

 

 

Sources: kincir.com, liputan6.com, kumparan.com

Comments
cepi herdian
Civil War Akhirnya Terungkap
Noviyanti
nice info, thanks