Inspiring People
Jumat, 11 April 2025

Wombats Coffee: Kopi Magic dari Australia yang Lagi Booming di Indonesia

  • Share
  • fb-share
Wombats Coffee: Kopi Magic dari Australia yang Lagi Booming di Indonesia

Lo udah denger belum tentang Kopi Magic yang lagi viral banget? Gua mau share nih, kenapa minuman ini jadi trend di kalangan kita, dan gimana Mas Farchan alias “Bapak Magic Indonesia” mendorong revolusi kopi di tanah air. 

Dengan gaya kekinian dan sentuhan kreatif, dia ngubah kopi jadi lebih dari sekadar minuman—jadi statement lifestyle yang keren dan pastinya wajib dibagikan di Instagram!

Magic Coffee Itu Apa Sih?


Photo by @efenerr

Magic Coffee adalah minuman kopi yang berasal dari Melbourne, Australia, dan telah menjadi tren di kalangan pecinta kopi. Magic coffee dibuat dengan double ristretto yang dikocok bareng susu steamed secukupnya. Hasilnya? Rasa kopi yang creamy tapi tetap punya kekuatan espresso yang mantap.

Magic Effect & Farchan Phenomenon


Photo by @efenerr

Lo pasti penasaran, kenapa sih kopi ini dinamain Magic? Jawabannya ada di “Magic Effect” sebuah vibe magis yang bikin kopi ini beda dari yang lain. Dan di balik itu semua, ada sosok keren, Farchan Noor Rachman atau @efenerr. Dia yang ngenalin Magic Coffee ke Indonesia dan ngebawa inovasi yang out-of-the-box. 

Gua bisa bilang, Mas Farchan itu seperti pionir yang ngubah cara lo menikmati kopi. Dia ngajarin lo bahwa kopi itu nggak cuma soal rasa, tapi juga soal pengalaman dan vibe yang bisa ngangkat mood lo.

Awal mulanya ia kenalin Magic itu dari ketiga sosmed, pertama adalah Twitter, kedua Instagram dan ketiga adalah Tiktok. Ternyata, Instagram adalah tempat yang tepat dan membuat ia terkenal akan konten magic coffee. Kok bisa? Jelas banget, dari awal itu di Instagram sendiri menurut dia adalah tempat berkumpulnya pecinta kopi dan juga banyak barista yang bermain di Instagram. 

Sehingga konten kopi magic sendiri langsung cepat menyebar dan akhirnya mengubah skena perkopian di Indonesia.

Baca juga: Jenis Biji Kopi

Wombats: Manifestasi Kreativitas


Photo by @efenerr

Gak cuma berhenti di situ, Mas Farchan juga buka Wombats, coffee shop tempat nongkrong kekinian. Di Wombats, lo bisa ngerasain langsung Magic Coffee yang jadi andalan, juga menu kopi spesial lainnya yang dibuat dari biji kopi pilihan. Wombats berada di Jl. Wijilan No.24, Panembahan, Kota Yogyakarta.

Jadi, intinya kopi magic itu lebih dari sekadar minuman. Ini adalah revolusi dalam dunia kopi yang dipopulerkan Mas Farchan. Buat lo yang pengen nyobain sesuatu yang baru dan magis, langsung aja mampir dan rasain sendiri keajaiban Magic Coffee!

Comments
Vivi anriyaningsih
Wombats Coffee: Kopi Magic dari Australia yang Lagi Booming di Indonesia
Garindratama Harashta
kerenn bgt yoooks