Yung Kembangkan Streetwear Fashion Lewat Untold.co
Beberapa tahun belakangan ini, streetwear fashion sedang banyak digemari pencinta fesyen. Berawal dari jalanan New York dan Los Angeles, kini streetwear fashion sudah merambah ke berbagai negara, termasuk Indonesia. Di industri ini, salah satu yang menjadi panutan adalah Yung, pelaku sekaligus streetwear fashion. Nggak cuma itu, ia juga merupakan pemilik dari brand streetwear lokal bernama Untold.
Tertarik dengan Streetwear Sejak 1991
Ketertarikan Yung terhadap streetwear fashion berawal ketika ia menempuh pendidikan di Australia pada 1991. Di sanalah ia berkenalan dengan brand Reebok Pump dan Cross Colours yang saat itu digemari anak muda Aussie. Apalagi saat itu memang streetwear fashion bisa dikatakan baru lahir, jadi memang antusiasme yang muncul cukup besar. FYI, aslinya streetwear lahir di luar industri fesyen untuk membawa semangat Do It Yourself (DIY).
Berhasil Curi Perhatian Anak Muda Lewat Untold
Setelah bertahun-tahun mengamati perkembangan streetwear fashion, Yung akhirnya berhasil mendirikan fashion brand bernama Untold yang fokus pada streetwear. Lahir pada 2016, Untold mendapat respon yang cukup hangat dan positif dari masyarakat, terutama anak muda Indonesia. Nama Untold dipilih untuk merepresentasikan kisah hidup Yung yangs empat struggle dengan keterpurukan.
Pada tahun 2014 dulu, bisnis yang digagas Yung sempat mengalami kegagalan. Ia juga jadi korban backstabbing dan harus menanggung banyang utang. Dalam usahanya untuk bangkit, Yung memegang teguh prinsip “less talk, more action”. Itulah kenapa bisnis streetwear-nya dinamakan Untold.
Sudah Melahirkan Berbagai Koleksi Eksklusif
Sampai sekarang, Untold sudah berkolaborasi dengan banyak brand besar seperti Hublot, Misfits, Watchanis, hingga street photogapher ternama, Azcha Tobing. Bahkan sudah ada 12 koleksi yang berhasil diluncurkan oleh Untold. Beberapa di antaranya dijual secara eksklusif di sejumlah retail shop populer seperti Sogo Dept. Store dan The Goods Dept. Karena sifatnya yang eksklusif, kemungkinan besar koleksi-koleksi tersebut nggak bakal diproduksi lagi.
Menarik memang mengikuti perkembangan streetwear fashion yang begitu pesat di Indonesia dan dunia. Yung adalah salah satu orang yang ikut memberi pengaruh dalam perkembangan tersebut. Lo bisa belajar banyak dari Yung dengan mengikuti MLDSPOT Content Hunt Season 3. Yung bakal menjadi salah satu kurator yang bakal me-review konten para peserta. Buruan submit konten lo dan cari tahu informasi selengkapnya di sini!
Source: mldspot.com