Tiket Konser Ed Sheeran Habis dalam 6 Jam, Fans Inginkan Konser Kedua
Jika ada penyanyi atau band luar negeri yang harus ditonton konsernya sekali seumur hidup, pasti yang keluar adalah Coldplay, Lady Gaga, Muse, Taylor Swift dan Ed Sheeran. Keempat penyanyi atau band tersebut memang terkenal dengan permainan lighting dan tata panggung yang nggak biasa. Nah pada pertengah Mei kemarin, Ed Sheeran mengumumkan akan konser perdana di Indonesia. Sudah diprediksi sebelumnya, penjualan tiket Ed Sheeran yang dimulai pada senin 12 Juni 2017 kemarin pun habis dalam tempo 6 jam.
Penantian Lama Fans Ed Sheeran di Indonesia
Ketika mulai menggebrak di tahun 2012, lagu-lagu Ed Sheeran seperti “Little Things” dan “The A Team” sudah merajai di radio-radio kota besar. Puncaknya ketika album X multiply keluar pada tahun 2014, nama Ed Sheeran semakin terkenal di Indonesia. Pada tahun 2014 dan 2015, Ed Sheeran melakukan konser promo album, sayangnya Ed Sheeran hanya mampir di Singapura pada tahun 2015 lalu.
Ketika informasi bahwa Ed Sheeran akan konser di Indonesia pada bulan 9 November 2017 mendatang, semua fans Ed Sheeran langsung berbondong-bondong untuk memburu tiketnya. Hanya butuh waktu 6 jam, tiket Ed Sheeran yang dijual mulai 850 ribu sampai yang termahal 2,6 juta ludes terjual.
Potensi Konser Kedua di Jakarta
Di Selandia Baru, jadwalnya Ed Sheeran hanya bermain 3 kali di Dunedin dan Auckland. Tetapi karena animo penonton New Zealand yang membludak, Ed Sheeran nggak tanggung-tanggung menambah 3 konser lagi di tempat yang sama. Jadi sekarang konser Ed Sheeran di Selandia Baru ada 6 kali hanya dalam tempo 1 minggu.
Nah kemarin, ternyata cukup banyak para fans Ed Sheeran yang nggak kebagian tiket. Mereka ramai-ramai melakukan protes kepada Ed Sheeran dan penjual tiket untuk diadakan konser kedua di Jakarta. Jika dilihat memang ada jarak antara konser di Jakarta dan di Singapura. Tetapi apakah mungkin manajemen dari Ed Sheeran mempertimbangkan untuk mengadakan konser kedua di Indonesia? Tunggu aja ya Urbaners.
Source: kompas.com