Trending

Seniman Indonesia yang Mendunia melalui Instagram

Siapa sangka, melalu Instagram karya lo bisa dikenal seluruh dunia? Salah satu contohnya adalah Romo Jack yang memulai karirnya melalui media sosial dan sekarang karyanya sudah melalang buana ke penjuru dunia. Ada banyak cara untuk berkarya dan memberikan inspirasi Urbaners. Pada episode kedua MLDSPOT TV di NET. tidak hanya membahas tentang Romo Jack, tetapi juga local greatness lainnya, seperti Lokananta yang berjasa untuk Industri musik Indonesia, produk kayu Ruaya yang sudah diakui dunia, atau Komunitas Jazz Mben Senen yang setia mengenalkan musik jazz untuk seluruh warga Yogyakarta.

 

Destinasi bersejarah dunia musik Indonesia

Kalau dilihat dari depan, mungkin tempat ini terlihat kuno, tapi ternyata mengandung sejarah yang cukup berpengaruh dan bisa dibilang tempat ini adalah salah satu yang paling berjasa di industri musik Indonesia. Lokananta yang merupakan perusahaan rekaman yang sudah cukup lama memfasilitasi para musisi untuk berkarya Seperti maestro keroncong Waldjinah, Gesang, hingga penyanyi yang terkenal dengan lagu-lagu romantisnya, Glenn Fredly.

Siapa sangka, ternyata dulunya tempat ini adalah pabrik piringan hitam yang dipercaya oleh negara untuk mendistribusikan siaran RRI ke seluruh penjuru Indonesia. Kalau lo berkunjung ke tempat ini lo bisa melihat langsung piringan hitam dan master pita dari pidato proklamasi. Ada apa lagi ya kira-kira disana, Urbaners?

 

Romo Jack membesarkan namanya melalui Instagram

Kedekatan Romo Jack dengan Instagramer asal Cina dan Hongkong merupakan awal mula karirnya di media sosial Instagram. Karya Romo Jack memang memiliki ciri khas tersendiri, yakni terdapat foto tangan dipadukan dengan properti yang biasa digunakan sehari-hari. Secara konsisten menggunakan konsep tersebut, ia pun diajak kerja sama dengan Instagram untuk memamerkan karyanya. Kini karya Romo Jack  digunakan banyak produk berbagai belahan dunia, mulai dari produk kecantikan asal Paris, produk minuman, dan smartphone. Bahkan karyanya dijual di Jerman dan menjadi postcard, artprint, juga merchandise. Ia pun juga pernah mengadakan pameran karyanya di Madrid, Spanyol.

 

Produk serba kayu asli Indonesia

Bahan dasar kayu bisa dijadikan speaker? Jawabannya bisa, Urbaners! Ternyata kayu bisa bermanfaat lebih dari sekedar bahan bangunan ataupun meubel. Inilah keunikan dari Ruaya, produk lokal yang membuat speaker, tas, note book, jam, tempat headset dari bahan dasar kayu. Menggunakan kayu Mindi, membuat kualitas produk ini tidak perlu diragukan lagi. Produk-produk Ruaya tersebut sudah dipamerkan ke luar negeri seperti di Marseille, Prancis.

 

Komunitas jazz untuk semua kalangan

"Jazz Mben Senen bukan komunitas, melainkan seperti keluarga," ujar Angry, salah satu anggota komunitas asal Yogyakarta tersebut. Jazz Mben Senen merupakan komunitas yang mengumpulkan musisi dan para pecinta jazz di Yogyakarta. Mereka selalu membuat acara rutin di setiap Senin di Bentara Budaya Yogyakarta. Tidak hanya untuk anggota komunitas, acara yang mengusung tema "merakyat" terbuka untuk siapapun dan gratis. Lo bisa datang untuk menonton ataupun nge-jam bareng mereka, Urbaners!

Nah, mau tau versi lengkap konten-konten yang menginspirasi ini, Urbaners? Kalau gitu jangan lupa menontonnya di NET. setiap hari Minggu pukul 22.00 WIB. Nantinya juga akan ada performance dari musisi-musisi Indonesia, dan kuis yang berhadiah total jutaan rupiah! Stay tuned and get yourself inspired!