SB Dunk Low What The P-Rod: Ini Bentuk Apresiasi Nike Terhadap Skateboarder Legendaris Dunia!
Kalo ngomongin soal sepatu, kayaknya nggak bisa diperdebatkan lagi kalo Nike jadi juara di hati buat sebagian besar di antara lo. Dengan modelnya yang banyak dengan seri yang beragam, buat lo yang punya hobi olahraga pasti bersahabat banget sama brand sepatu yang satu ini!
Beberapa waktu lalu, Nike baru aja mengesahkan bahwa Jordan 1 sebagai merek trademark patennya yang akhirnya menghentikan produksi sepatu bootleg secara nggak langsung. Buat lo yang suka basket, seri Jordan pasti jadi juaranya.
Buat lo yang suka skateboard, Nike SB pasti jadi jawabannya!
Belum lama ini, Nike baru aja rilis SB Dunk Low “What The P-Rod” yang dibuat sebagai bentuk apresiasi terhadap salah satu pemain skateboard legendaris, yaitu Paul Rodriguez. Penasaran nggak sih seberapa kerennya seri keren dari Nike ini? Langsung aja simak selengkapnya di bawah ini!
Mengenal Paul Rodriguez
Sebelum menelisik seberapa kerennya SB Dunk Low “What The P-Rod” ini, ada baiknya lo mengenal terlebih dulu siapa Paul Rodriguez yang dianggap istimewa banget ini sampai dibikin seri sepatunya sendiri. Orang yang biasa terlihat santai ini konsisten banget dalam merintis karirnya menjadi seorang skateboarder. Paul yang akrab di sapa sebagai P-Rod ini dikenal nggak pernah jatuh di setiap perlombaan yang dilakukan. Skater yang berbakat ini udah nggak perlu diragukan lagi deh kariernya! Nike emang terkenal sering ngasih penghargaan tersendiri bagi sosok penting di dunia olahraga. Seperti sepatu seri Jordan yang udah dirilisnya sejak tahun 80-an, Nike juga melakukan apresiasi yang sama terhadap P-Rod yang berada di bidang skateboard. Seperti layaknya Jordan, P-Rod punya sepatu skate khas miliknya sendiri oleh Nike. Sepatu seri P-Rod yang dikeluarkan oleh Nike dengan model SB ini punya teknologi Flywire dan Air Zoom yang canggih banget. Pemain skateboard yang secara resmi bergabung dengan Swoosh di usianya yang cukup belia ini secara total udah mengeluarkan 10 sepatus khasnya. Nggak lupa – di setiap sepatunya bertuliskan nama P-Rod, bro! Sepatu ini juga nggak kalah menarik dengan Jordan – karena model dan variannya yang beragam, buat lo yang nggak suka main skateboard aja pasti tertarik dengan seri P-Rod ini deh, bro! Sepatu P-Rod ini tersedia dalam banyak warna buat semua kalangan – baik cowok, cewek, sampai anak kecil. Seperti judul yang diberikan pada artikel ini, sepatu yang diberikan atas dedikasi pada P-Rod ini punya ciri khas yang unik – selain bertuliskan namanya, di setiap serinya P-Rod juga akan mengadaptasi warna, pola, dan detail menggunakan warna yang cukup terang dan kontras. Hal ini juga berlaku pada seri What The ini. Nike seakan nggak mau kehilangan trademark istimewanya, SB Dunk What The P-Rod ini punya detail yang unik. Seperti adanya detail mexican blanker dan Stash yang terletak pada toe boxes. Nggak cuma itu aja, sepatu spesial ini juga menghadirkan gradient Swoosh dari Playstation. Selain itu, sepatu ini juga menghadirkan menu items yang menarik pada neck-breaker-nya. Keren banget kan, bro? Nggak cuma Jordan, ternyata seri SB spesial P-Rod ini juga menarik banget. Meskipun bukan pemain skate, sepatu ini bisa lo pake buat nongkrong, loh! Tapi kalo lo emang masih tertarik buat punya Jordan, mendingan ikutan member MLDSPOT aja deh, bro. Karena kalo udah join dan ngumpulin MLDPOINT-nya, lo bisa berkesempatan buat dapetin Jordan. Tunggu apalagi? Get Your Spot at MLDSPOT!Tentang Produksi Nike P-Rod
Rilisan Baru: What The P-Rod
Feature image – KLEKT Blog