Trending

Ruang Kecil Tidak Jadi Masalah, Jazz Tetap Bersuara

Main di ruang yang tidak begitu luas tapi tetap mengasyikan untuk dilihat. Barry Likumahuwa tidak pernah gagal menghadirkan pertunjukan yang seru.

Setelah menghadirkan decak kagum di Bandung, hal yang sama juga diulang di Cirebon. Barry Likumahuwa Experiment seolah tidak pernah kehabisan energi. Bisa jadi, fisik kelelahan karena harus berpindah kota secara maraton dalam tiga hari berturut-turut. Tapi ketika sudah bersentuhan dengan instrumen musik dan berinteraksi dengan penonton, mereka menggila.

Tantangan juga lebih menarik dengan kondisi panggung yang tidak luas. Dengan personil delapan orang, luas panggung MLDSPOT STAGE BUS JAZZ TOUR 2016 tentulah tidak ideal. Panggung memang tidak luas, karena ia merupakan modifikasi dari sebuah bus yang disulap menjadi ruang untuk bermain. Terlebih, ketika hujan menyerbu, mereka harus mundur beberapa langkah. Percikan air, bukan tidak mungkin membuat alat yang mereka mainkan menimbulkan arus pendek yang mungkin melukai.

Tapi, status sebagai musisi sejati layak disematkan ke band ini. Mereka seolah tidak menjadikan ruang yang tidak besar sebagai masalah. Seluruh personilnya tetap bisa menikmati pertunjukan yang mereka mainkan.

Disitulah Barry Likumahuwa menjadi juara kelas. Pengalaman yang segudang, membuatnya paham bahwa pertunjukan bukanlah tentang ruang, tapi selalu tentang apa yang bisa disajikan musik dan bagaimana penonton menikmatinya.

Sejarah mencatat, Barry Likumahuwa –dengan berbagai macam projectnya— memang sering sekali naik turun panggung dengan berbagai macam kondisi. Sepanjang produksi pertunjukannya baik, ia nampak selalu bisa membawa bandnya tampil dengan prima.

Di Cirebon malam itu, misalnya, mereka berhasil membuat malam yang awalnya adem ayem, jadi menggila. Di tengah set, mendadak penonton merangsek mendekat dan bergoyang. Plus, ada banyak pesan yang disebarkan dari atas panggung. Dua diantaranya adalah cinta kasih dan kecintaan permanen pada Indonesia.

Sosok yang satu ini, adalah bukti bahwa jazz adalah tentang eksplorasi banyak hal. Musik bisa membawa pengalaman baru yang seru. Dan, jazz bisa pula membuat orang bergoyang. Tidak terkecuali untuk kota seperti Cirebon.

MLDSPOT STAGE BUS JAZZ TOUR 2016 memperpanjang napas untuk membawa jazz masuk ke semakin banyak kota di Indonesia. Barry Likumahuwa Experiment jadi salah satu dutanya.