Rilis Album Baru, Simak 4 Fakta Menarik dari 'Bon Jovi 2020'
Setelah beberapa tahun nggak mengeluarkan album, band rock asal Amerika Serikat Bon Jovi akan menelurkan karya terbaru mereka, dalam “Bon Jovi 2020”. Masih mengusung konsep musik yang sama, band yang sudah ada sejak 1983 itu akan membawakan 10 lagu baru yang tentunya easy listening. Penasaran dengan album mereka, simak empat fakta menariknya berikut.
Tanggal Rilis
Bon Jovi sendiri telah mengonfirmasi tanggal rilis album barunya pada awal pertengahan Februari lalu. Band asal New Jersey, Amerika Serikat itu mengumumkan album berjudul Bon Jovi 2020 akan rilis ke publik pada 15 Mei. Bon Jovi 2020 merupakan album studio ke-15, setelah “This House Is Not For Sale” yang muncul ke permukaan pada 2016.
Kepastian itu disampaikan langsung oleh Bon Jovi pada Jumat, 21 Februari dengan membagikan video klip dari lagu ‘Limitless’ yang menjadi single utama dari album terbaru mereka. Bagi lo yang penasaran dan nggak sabar dengan musik-musik khas Bon Jovi, tunggu sampai 15 Mei untuk mendengarkan single-single hits terbaru mereka.
Proses Rekaman Setahun Sebelumnya
Bon Jovi mengungkapkan, meski album terbaru mereka yang bertajuk Bon Jovi 2020 akan rilis pada Mei 2020, sebenarnya lagu-lagu yang akan dibawakan sudah mulai direkam sejak Maret 2019. Itu artinya, lagu-lagu itu sudah benar-benar siap untuk dimasukkan pada album terbarunya. Bon Jovi melakukan proses rekaman atau recording di Ocean Way Recording Stuido di Nashville.
Awalnya Direncanakan Berisi 23 Lagu
Pada proses awal rekaman, band yang digawangi oleh Jon Bon Jovi itu berencana membawakan 23 lagu di album Bon Jovi 2020. Tapi karena sesuatu hal, akhirnya hanya 10 lagu yang akan masuk pada album terbaru mereka. Dari 10 lagu itu, ada beberapa yang telah memiliki klip video, seperti Limitless.
Limitless akan menjadi single utama dalam album itu, sedangkan lagu-lagu lain yang nggak kalah easy listening adalah ‘Unbroken’, ‘Blood in the Water’, ‘Beautiful Drug’, ‘Brothers in Arms’, dan ‘Story of Love’. Lagu-lagu tersebut adalah sebagian dari seluruh single yang ada di Bon Jovi 2020.
Di Balik Penamaan ‘Bon Jovi 2020’
Fakta menarik berikutnya adalah alasan penamaan judul album Bon Jovi 2020. Salah satu alasan penamaan album ini adalah karena pada 2020, akan digelar pemilihan umum di Amerika Serikat. Jika dilihat dari sampul atau cover-nya, terlihat Jon Bon Jovi memiringkan kepalanya ke depan, dengan mulut yang seolah-olah akan berbicara. Ini juga merupakan satu-satunya sampul Bon Jovi yang hanya menampilkan satu personil tanpa ada anggota lainnya.
Ada filosofi mendalam dalam konsep sampul dari Bon Jovi 2020. Pose Jon Bon Jovi terinspirasi dari John F. Kennedy, presiden Amerika Serikat ke-35, yang dipotret pada tahun 1960-an. Di foto itu, Kennedy terlihat sangat memiliki pengaruh besar di tengah-tengah kerumunan orang. Ini yang membuat Jon Bon Jovi berpose seolah-olah ia akan berbicara menyuarakan sesuatu.
Dalam siaran pers-nya untuk menyambut launching album terbaru, Bon Jovi menyatakan bahwa tema yang diangkat dalam Bon Jovi 2020 adalah seputar topik-topik yang cenderung berat, seperti politik, masalah veteran, makna keluarga, pengendalian senjata, dan beberapa masalah penting lainnya.
Jadi, apa lo sudah siap untuk menikmati lagu-lagu terbaru Bon Jovi?
Source: RollingStone, BlabberMouth, UltimateGuitar.