Quadrofoil, Your Personal Watercraft
Urbaners, ini dia Personal Watercraft atau PWC yang bisa menambah pengalaman baru lo berkendara di perairan dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih. Kalau lo suka pergi dan menikmati pemandangan pantai, laut atau danau, well you must check this one! The First all-electric hydrofoiling personal watercraft. Inilah perahu jenis hovercraft terbaru dengan desain yang futuristik, bertenaga listrik dan berteknologi yang ramah lingkungan.
Quadrofoil adalah sebuah high-tech development company yang mendesain juga menciptakan perahu hydrofoil yang sepenuhnya bertenaga listrik dan berteknologi ramah lingkungan pertama di dunia. Tidak akan ada oli yang akan menetes mencemari perairan karena sudah memakai special steering system dan all-electric outboard motor. Dengan hanya sekali pengisian tenaga listrik yang membutuhkan waktu kurang dari 2 jam, The Quadrofoil watercraft memungkinkan urbaners untuk mengarungi perairan sejauh 100km dengan kecepatan tertinggi 40km/h. Watercraft ini tidak menghasilkan keributan, tidak menghasilkan gelombang ombak yang besar dan tidak menghasilkan pengeluaran bahan bakar jadi bisa digunakan hampir di perairan mana saja seperti sungai, danau, laut, dan bahkan eco-zones dimana kebanyakan motor boats dan PWC tidak dibolehkan.
Mengendarai Quadrfoil watercraft ini akan terasa seperti meluncur terbang diatas air karena menggunakan C-foil technology yang memanfaatkan kekukatan daya apung untuk mengangkat kapal keatas permukaan air. Oh this is so awesome! Lo juga bisa menikmati pengalaman baru ini bersama teman atau pacar, ada kursi penumpangnya juga lho.
The Quadrofoil watercraft ini dilengkapi juga dengan Anti-collision system jadi nggak perlu khawatir kalau terjadi benturan. Watercract ini juga unsinkable karena lambung kapal memiliki rongga yang bisa membuat watercraft ini tetap mengapung. Safety gear? Yak ada dua life jacket, sebuah dayung dan life whistle kalau-kalau diperlukan.
Tertarik? Urbaners sudah bisa kok untuk melakukan pre-order dari sekarang. Ada dua tipe dari Quadrofoil watercraft ini yaitu Q2S Electric Limited Edition dan Q2A Electric. Apa si bedanya? Q2S Electric Limited Edition hanya ada 100 unit. Memiliki kecepatan hingga 40 km/h dengan jarak tempuh hingga 100km sementara Q2A Electric memiliki kecepatan hingga 30km/h dengan jarak tempuh hingga 50km. Kira-kira mana yang lebih cocok buat lo? Kalau mau tau lebih lengkapnya Urbaners bisa loh check di website resmi quadrofoil, www.quadrofoil.com.