Trending

Metamorfosa Chet Faker Alias Nick Murphy

Kalau nggak terlalu familiar dengan nama Nick Murphy, lo mungkin mengenal musisi satu ini dengan nama Chet Faker. Yup, Urbaners, keduanya merupakan orang yang sama. Chet Faker memang merupakan nama panggung dari Nick Murphy. Namun, sejak 2016, ia memutuskan untuk kembali menggunakan nama aslinya. Seiring dengan metamorfosanya dari Chet Faker ke Nick Murphy, musisi asal Australia ini juga hadir dengan materi-materi baru!

Ubah image

Seperti yang sudah dibilang sebelumnya, Chet Faker adalah nama panggung dari Nicholas James Murphy. Musisi kelahiran 23 Juni 1988 ini sukses malang melintang sebagai penyanyi sekaligus penulis lagu. Namun, 13 September 2016 lalu pemilik album Thinking in Textures ini memutuskan untuk mengubah image-nya secara total. Musisi yang juga direkrut Downtown Records Amerika Serikat ini memilih untuk menggunakan nama aslinya, Nick Murphy.

Sempat ragu

Awalnya Murphy sempat ragu untuk melepas image Chet Faker, tapi dia berpikir lagi dan memutuskan untuk menggunakan nama pemberian orang tuanya itu. Menurut Murphy, ini adalah perbedaan kecil tapi awal dari terbukanya banyak pintu baru, sekaligus meruntuhkan semua dinding yang tidak dia sadari.

Peraih 100 juta viewers YouTube untuk official video musiknya yang berjudul Gold ini menyadari bahwa perubahan image memerlukan waktu dan proses yang tidak singkat. Lagi pula, ternyata dirinya lebih senang disapa menggunakan nama Nick daripada Chet.

Awal proyek bermusik

Nick menyebut jika keinginan mengganti image Chet Faker sebenarnya sudah lama dia pikirkan dengan matang. Setelah hampir setengah dekade, baginya Chet Faker hanya merupakan awal dari proyek bermusik yang dimulainya.

Album debutnya Built on Glass yang dirilis tahun 2014 memang membuatnya menjadi salah satu musisi paling menarik dan inovatif di dunia musik di seluruh dunia. Tapi menurutnya Nick Murphy is more than Chet Faker!

Rilis materi baru

Dengan memproduksi musik di bawah nama aslinya, pilihan ini menandai sebuah evolusi dalam karier bermusik Nick Murphy. Lo bisa mendengar sendiri perbedaannya melalui single berjudul Fear Less dengan ketukan down tempo dan timbrenya yang khas. Lo juga wajib mendengarkan lagu lain berjudul Medication yang mengundulkan unsur gospel-powered vocals, chunky synths, dan melodi vokal yang halus.

Melepas image Chet Faker yang melambungkan namanya dan mengganti dengan Nick Murphy tentu menimbulkan berbagai pertanyaan. Namun, baginya metamorfosis ini bukan mengubah spektrumnya dalam bermusik, tapi justru memperluas spektrumnya.

Source : https://www.nme.com/, https://www.pedestrian.tv/