Met Gala 2018, Ketika Semua Orang Berubah Menjadi Malaikat
Tema Met Gala 2018 ini cukup unik, yaitu Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imagination. Dari temanya udah jelas, Urbaners, para tamu undangan dari kalangan selebritis akan datang menggunakan pakaian yang bertemakan malaikat. Bahkan Katy Perry datang ke Met Gala 2018 dengan dua sayap berwarna putih besar. Udah bisa dipastikan, Katy Perry bakal sulit untuk berjalan. Tetapi mengapa banyak orang sangat antusias dengan acara Met Gala dan mengapa banyak selebritis yang datang?
Tentang Met Gala
Met Gala yang mempunyai nama resmi Costume Institute Gala merupakan acara penggalangan dana untuk Costume Institute Metropolitan Museum of Arts di New York City. Pada awalnya, acara Met Gala ini hanya dihadiri oleh kalangan pejabat, orang kaya, dan hanya beberapa yang dari selebritis. Namun, sejak tahun 1999, Met Gala difokuskan kepada para selebritis yang sedang naik daun. Mereka datang ke acara dengan satu tujuan, yaitu untuk penggalangan dana ke kampus Costume Institute.
Nggak semua bisa datang ke acara red carpet Met Gala
Sebenarnya rangkaian acara Met Gala 2018 merupakan acara pembuka dari eksibisi yang dilakukan selama kurang lebih 2-3 bulan. Jadi, wajar banyak media dan masyarakat dunia berfokus kepada acara Met Gala, khususnya pada bagian red carpet. Banyak selebritis undangan yang datang dengan pakaian sesuai tema dan melewati red carpet. Di sana mereka langsung menunjukkan pakaian terbaik dari desainer terkenal dunia.
Nah, untuk masuk ke Met Gala 2018, lo harus merogoh kocek 30 ribu dolar dan untuk memesan meja lo harus mengeluarkan uang 275 ribu dolar. Menurut forbes, tahun lalu Met Gala 2017 menghasilkan donasi 13 juta dolar!
Tema Met Gala 2018
Seperti dijelaskan di awal, dengan tema Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imaginations, banyak selebritis yang memakai pakaian layaknya malaikat. Selain Katy Perry yang datang dengan kostum malaikat, Rihanna malah menggunakan pakaian mirip Paus. Dilansir dari nytimes.com, Vatican ternyata nggak masalah dengan tema Met Gala 2018. Mereka malah mendukung tema tersebut karena Katolik bisa diterima oleh masyarakat luas.
Agak unik emang jika melihat pakaian para selebritis yang datang ke Met Gala 2018. Bagaimana kalau menurut lo, Urbaners?
Source: nytimes.com