Trending

Harry Styles Is Back with the New Single

Setelah dua tahun, akhirnya Harry Styles merilis single baru berjudul Lights Up. Kabarnya, single Lights Up bakal menjadi salah satu pengisi daftar track di album terbaru pria berusia 25 tahun ini. Meski belum dipastikan waktu perilisan album terbarunya, Harry Styles sukses mencuri perhatian penggemar musiknya lewat video klip Lights Up yang terkesan steamy. Urbaners, daripada lo penasaran, fakta-fakta ini dijamin bakal bikin lo semakin jatuh hati sama single comeback Styles!

Hadirkan Nuansa Pop Groovy yang Sangat Kental

Performance Harry Styles selalu membius jutaan penggemarnya terlepas lagu apapun yang ia bawakan.

Urbaners, saat lo pertama kali mendengarkan single Lights Up mungkin lo bakal merasa sedikit asing. Soalnya, ini adalah kali pertama bagi Styles sedikit melupakan cita rasa musik rock di karya terbarunya. Dibuka dengan alunan gitar akustik yang ditambah unsur melodi bass, Lights Up mengusung genre pop groovy. Tempo yang sengaja dibuat agak laidback bikin lagu ini semakin oke didengarkan untuk sekadar melepas penat.

Diiringi Penyanyi Latar Bergaya Gospel

Berbeda dari lagu-lagu sebelumnya yang sempat dipopulerkan oleh Harry Styles, di karya terbarunya kali ini ia menghadirkan iringan penyanyi latar bergaya Gospel. Didukung dengan denting piano dan komposisi musik yang pas, single Lights Up benar-benar menghadirkan warna musik baru di kalangan penggemarnya. Bunyi-bunyian synthesizer yang tidak berlebihan dapat menciptakan rasa yang mendalam pada lagu yang ditulis oleh Harry Styles bersama dengan Tyler Johnson dan Thomas Hull.

Video Musik yang Punya Pesan Khusus

Tampil percaya diri dengan busana bebas gender di sebuah press conference Harry Styles sukses memukau penggemarnyaNggak hanya memiliki musik yang berbeda dan terdengar cukup khas, lewat karya terbarunya ini Harry Styles juga berusaha menyampaikan pesan khusus pada video klip Lights Up. Adegan ketika Styles muncul dari dalam air dalam balutan busana bebas gender dan menari dengan telanjang dada ternyata sukses menciptakan vibes psychedelic di single terbarunya kali ini. Pesan khusus terkait hubungan seksual dan kesedihan menjadi tema besar yang ingin diangkat oleh Harry Styles melalui karya musiknya.

Berani Tampil Seksi dengan Tatto di Tubuhnya

Lewat single comeback-nya kali ini Styles berani tampil sensual lebih seksi dengan menonjolkan tatto yang ada di tubuhnya. Perubahan tersebut berarti menegaskan kalau penyanyi asal Inggris ini nggak setengah-setengah melakukan dobrakan terbaru di karya-karya musiknya demi melepaskan kesan ‘manis’ yang dilekatkan padanya saat bermusik bersama dengan grup musik One Direction.

Urbaners, semoga Lights Up bisa jadi langkah yang tepat buat Harry Styles melanjutkan debut musiknya sebagai seorang solois berbakat ya!

 

Source: nme.com