Goodbye Chekov!
Setelah minggu lalu, kita semua terkejut setelah mendengar kabar meninggalnya penyanyi Christina Grimmie. Sekarang jagad entertainment Hollywood kembali berduka, setelah Anton Yelchin pemeran Chekov di film Star Trek ini meninggal dunia karena kecelakaan mobil pada hari Minggu 19 Juni 2016 kemarin. Berusia 27 tahun, Anton adalah salah satu artis berbakat yang ada di Hollywood.
Anton Yelchin yang tinggal di Los Angeles diundang ke rumah temannya untuk acara kumpul-kumpul di hari minggu. Anton Yelchin ini mengatakan kepada temannya bahwa dirinya sudah pergi sekitar pukul 1 pagi. Tetapi setelah ditunggu lama, Anton nggak muncul-muncul. Atas inisiatif sendiri, teman-temannya pun mengunjungi rumah Anton dan meihat mobil Anton sudah terbalik dan Anton nggak sadarkan diri. Setelah dilarikan ke rumah sakit, nyawanya sudah nggak terselamatkan.
Anton Yelchin sangat cocok memerankan Chekov di Star Trek
Pada tahun 2009, ada sosok yang lucu dan menggemaskan di film Star Trek yaitu Pavel Chekov. Di film tersebut, Chekov menjadi navigator kapal yang umurnya masih muda. Wajahnya yang polos dan wataknya yang lucu, membuat Chekov mudah digemari. Ditambah lagi Anton Yelchin memerankannya dengan sangat apik. Pavel Chekov pun menjadi salah satu karakter yang digemari, nama Anton Yelchin pun menjadi terkenal.
Beberapa teman sesama aktor Hollywood pun menyatakan turut berduka cita. JJ Abrams, sutradara dari Star Trek ini mengatakan bahwa dirinya sangat kehilangan sosok Anton yang diyakininya akan menjadi aktor yang terkenal. Chris Evans, Tyler Shields, Tom Hiddlestone dan Anna Kendrick juga turut berbela sungkawa melalui akun Twitternya masing-masing. Yang paling menyesakkan adalah, film ketiga Star Trek Beyond akan muncul pada bulan Desember 2016 ini dan mungkin nggak akan ada lagi Anton Yelchin menjadi Pavel Chekov. Rest In Peace, Anton.
Source: cnn.com