Foto-Foto Pertunangan Paling Kreatif
Pernikahan memang suatu prosesi yang sakral dan penting bagi sebagian besar orang. Nggak heran gara-gara konsep menikah yang hanya sekali seumur hidup, jadi banyak pasangan yang rela menghabiskan uangnya untuk membuat acara pernikahan yang semewah seunik dan semenarik mungkin. Salah satunya adalah dengan foto pre wedding unik seperti di bawah ini :
Harry Potter
Harry Potter jadi tema yang dipilih pasangan ini, kedua pasangan berakting seperti seorang penyihir yang bahagia bisa terbang dan berkencan dengan sapu terbang, sepertinya sapu tersebut disewa dari dinas kebersihan setempat
Charlie Chaplin
Tema Charlie Chaplin juga cukup bagus, dengan gambar hitam putih nggak mengurangi kesan artistiknya
Star Wars
Tema Star Wars juga unik dan terlihat lebih berwarna dengan pedang elektriknya, kalau lo mau buat tema Star Wars pedangnya harus yang asli bisa nyala ya Urbaners, jangan pake lampu neon
Indiana Jones
Ini adalah foto prewedding dengan tema Indiana Jones, terlihat aroma petualangan, berjiwa bebas dan pemberani ya Urbaners, kalau lo mau buat konsep tema yang adventure dan bebas tapi versi lokal, lo bisa pilih tema anak MAPALA.
Superhero
Memilih tema tokoh-tokoh superhero juga ide yang bagus apalagi dengan tema superhero, lo bisa berakting bak pahlawan yang melindungi pasangan lo Urbaners. Seperti foto kedua sejoli itu, terlihat si pria sangat ingin melindungi dan menjaga si wanita dari bahaya meskipun tatapan si pria juga tampaknya membahayakan
Mungkin kedua insan tersebut saling bertemu dan berkenalan di Facebook sehingga jadi tema untuk foto prewedding nya. Kalau lo kebetulan punya pasangan yang kenal dari Facebook dan mau buat konsep foto dengan tema facebook, bisa terinspirasi dari foto diatas, tapi ingat ya Urbaners kalau hasilnya sudah jadi, jangan sembarangan nge-tag.
Wall Climbing
Bagi lo pasangan yang sama-sama menyukai alam liar, bebas dan nggak takut ketinggian, bisa dipilih tema wall climbing atau tebing sungguhan. Tapi hati-hati ya Urbaners!
Jadi bagaimana Urbaners? Cukup terinspirasi untuk meniru konsep foto-foto prewedding mereka, lo bisa kok mewujudkannya, yang utama dalam foto prewedding itu ada dua hal : anggaran dan pasangan.