Fashion Keren Ala The Beatles
Who doesn’t know The Beatles? Mereka adalah salah satu band paling fenomenal sepanjang masa. Lebih dari sekadar band, The Beatles telah mengambil bagian penting dalam sejarah kultur pop dunia. Nggak cuma dari segi musik, cara berpakaian mereka juga sering membuat para penggemarnya menjerit kegirangan. Suara lo mungkin nggak semerdu The Beatles, tapi lo masih bisa meniru gaya berpakaian unik mereka, kok.
Jangan Takut Berambut Panjang
Nama The Beatles semakin populer ketika mereka berhasil menembus pasar musik Amerika. Dan potongan rambut shaggy mereka menjadi kejutan besar bagi kultur Amerika saat itu. Ada juga beberapa orang yang menyebutnya sebagai gaya mop-top karena dirasa mirip dengan mop atau kain pembersih. Lo pasti bisa membayangkan gimana rambut John, Paul, George, dan Ringgo ikutan lompat ketika membawakan lagu cukup nge-beat seperti I Wanna Hold Your Hands.
Pakaian Pas Badan
Salah satu pakaian khas The Beatles yang membuatnya makin unik adalah setelan jas berwarna abu-abu yang pas badan. Hal yang membuatnya berbeda dari kebanyakan jas formal adalah model kerah yang cenderung pendek layaknya seragam anak sekolahan. Pakaian yang kental dengan nuansa Inggris ini dikenakan The Beatles saat beberapa kali melaksanakan konser di Amerika.
Sepatu Boots Runcing
Warna-Warna Cerah
Ada satu hal lagi yang nggak boleh lo lewatkan apabila ingin bergaya ala The Beatles, yakni kepercayaan diri. Nggak usah terlalu memikirkan pendapat orang lain, Urbaners. Percaya diri aja, lagi! Siapa tahu lo bisa mengembalikan fashion lawas ala The Beatles dan menjadi trendsetter di Indonesia, kan?
Source: jackthreads.com, rollingstone.com