Falcon Heavy Sukses Luncurkan Mobil Tesla ke Orbit Planet Mars
Elon Musk punya sejuta impian untuk mengirim manusia ke Planet Mars dan step pertama telah berhasil dilakukannya awal Februari kemarin. Falcon Heavy, pesawat yang dipersiapkan untuk mengirim manusia ke Mars, sukses diluncurkan dan mengirimkan mobil Tesla sebagai dummy ke orbit Planet Mars. Nggak hanya itu, Urbaners. Falcon Heavy juga sukses mendarat dengan mulus tanpa kerusakan yang berarti.
Science dan entertainment
Membuat sebuah pesawat luar angkasa tanpa awak dan bisa kembali lagi ke Bumi dengan sempurna bukan pekerjaan mudah, Urbaners. SpaceX membutuhkan ratusan scientist terbaik dari seluruh dunia dan jutaan dolar untuk melakukan percobaan. Setelah semuanya siap, Elon Musk benar-benar tahu keinginan masyarakat yang pasti akan bosan melihat roket terbang ke luar angkasa. Untuk mengatasinya, Elon Musk membawa mobil beserta manekin astronaut di belakang kemudi.
Yup, “atraksi” Elon Musk dalam mengolaborasikan Tesla dan SpaceX berhasil menarik ratusan ribu orang untuk streaming peluncuran Falcon Heavy dari awal sampai akhir. Nggak berhenti sampai di situ, Elon Musk juga mengatakan bahwa mobil Tesla-nya tersebut bakal berkeliling planet lain.
Apa kelanjutan SpaceX?
Setelah “hanya” menerbangkan Falcon Heavy di orbit terdekat bumi, maka rencana SpaceX selanjutnya adalah mengirim Falcon Heavy untuk terbang di dekat satelit Arab Saudi, Arabsat. Menurut cnn.com, Elon Musk juga berniat untuk mencoba membuat pesawat yang lebih besar, yaitu Big Falcon Rocket (BFR). Nantinya BFR ini bisa membawa penumpang dan seluruh perlengkapan lengkap ke Planet Mars.
Sebenarnya Elon Musk berencana mengirimkan dua orang ke Bulan di tahun 2018, tetapi rencana tersebut ditunda karena suatu hal. Sebagai gantinya, Musk mengirimkan mobil listrik ke luar angkasa untuk pertama kalinya. Tentu sangat asyik melihat perkembangan SpaceX yang udah berhasil membuat pesawat tanpa awak ke orbit bumi dan sukses mendarat. Hmm, penasaran bagaimana kelanjutan progress SpaceX?
Source: cnn.com