Trending

Deretan Film yang Bakal Masuk Nominasi Film Terbaik Oscar 2017

Walaupun Piala Oscar 2017 masih akan diselenggarakan pada bulan Februari 2017 tahun depan, beberapa media besar sudah memprediksi film apa saja yang bakal masuk nominasi. Piala Oscar atau Academy Awards adalah penghargaan tertinggi untuk film dan pelaku film. Hampir dipastikan film atau aktor yang mendapatkan Piala Oscar akan mendapatkan keuntungan berlipat. Film-film di bawah ini beberapa ada yang sudah keluar dan mendapatkan reaksi luar biasa. Simak apa saja film yang bakal masuk nominasi film Oscar 2017 berikut ini.

 

Arrival (2016)

Film yang dibintangi oleh Amy Adams, Jeremy Renner dan Forest Whitaker ini mendapatkan tanggapan yang sangat positif. Arrival sendiri sudah keluar pada tanggal 16 November 2016 kemarin dan memang kalah pamor jika dibandingkan dengan Dr Strange atau Fantastic Beast. Tetapi Arrival ini difavoritkan masuk ke nominasi film terbaik 2017.

 

Fences (2016)

Film yang disutradarai dan dimainkan sendiri juga oleh Denzel Washington ini berkisah tentang perjuangan seorang kulit hitam. Diperankan oleh Denzel, kondisi Amerika Serikat yang ketika itu rasisme masih tinggi berusaha menghidup keluarganya. Bermain sebagai pemain baseball dan juga tukang pungut sampah, Fences yang akan keluar tanggal 25 Desember 2016 juga digadang masuk ke dalam nominasi film terbaik Oscar 2017.

 

Jackie (2016)

Film yang akan keluar pada awal Desember 2016 di Amerika Serikat ini bercerita tentang Jackie Kennedy, istri Presiden John F Kennedy. Film ini bukan berkisah tentang pembunuhan JFK, tetapi kehidupan setelah nggak lagi menjadi istri presiden. Film ini dibintangi Natalie Portman dan disutradarai oleh Pablo Larrain.

 

Lion (2016)

Film yang diangkat dari kisah nyata Saroo Brieley yang terpisah dari orang tuanya dan 25 tahun kemudian dipertemukan kembali. Film ini dibintangi oleh Dev Patel dan Nicole Kidman akan menjadi pesaing berat film lain di Oscar 2017.

Bagaimana Urbaners, hampir semua film tersebut belum keluar di Indonesia. Ditunggu saja ya Urbaners, supaya lo nggak ketinggalan calon pemenang Oscar ini.

 

Source: businessinsider.com