Trending

Cher Tetap Tampil 'Liar' di Usia Uzur

Acara Billboard Music Awards 2017 dikejutkan dengan penampilan penyanyi wanita legendaris, Cher. Di usianya yang tak lagi belia, 71 tahun, ‘Goddess of Pop’ ini tetap menunjukkan aksi panggung yang 'liar' dengan busana yang super seksi.

Di panggung BBMA 2017, Cher membawakan single yang pernah populer pada 1999 berjudul "Believe". Lagu Believe pernah menjadi hits dan bertengger lama di puncak Billboard Hot 100. Namun khusus untuk penampilan di ajang tahunan ini, ia melakukan perubahan dari sisi aransemen.

Ketika menyanyikan lagu Believe, Cher tetap tampil memukau seperti ketika usianya masih muda.  Memiliki tubuh ramping seperti wanita berusia 20 tahun, Cher tampak seksi dengan balutan bodysuit seksi berwarna nude (kulit) dan rompi bling-bling dari permata. Cher juga memakai  wig dengan potongan rambut ala Cleopatra berwarna putih pink.

Tak hanya ‘Believe’, Cher juga membawakan lagu andalannya di era 80-an yang sangat klasik berjudul ‘If I Could Turn Back Time’. Bukan Cher namanya jika tak tampil seksi dan enerjik. Kali ini, Cher mengenakan bodysuit hitam transparan yang dilapisi jaket bikers hitam. Tidak ketinggalan stocking dan high-knee boots hitam serta wig hitam keriting panjang, membawa penonton kembali ke nuansa musiknya di tahun 1989.

Penampilan Cher yang kini berusia 71 tahun masih sama seperti dulu. Cher bisa bersaing ketat dengan penyanyi muda seperti Nicki Minaj atau Miley Cyrus yang sukses menggoyang Billboard Music Awards 2017.

Pada kesempatan ini Cher juga membawa pulang Billboard Music Awards Icon Award, penghargaan penghormatan atas dedikasinya di industri musik selama lebih dari lima dekade. Cher mengucapkan rasa terima kasihnya kepada sang ibunda dan menyatakan betapa terhormatnya ia dapat menerima penghargaan tersebut.

Cher merambah dunia hiburan di usia 16 tahun menggunakan nama panggung Bonnie Jo Mason. Kesuksesan mulai didapat melalui album Look at Us tahun 1965 dengan meraih dua platinum album dan terjual lebih dari 8 juta kopi.

Sepanjang kariernya, Cher menghasilkan 25 studio album dengan catatan penjualan mencapai 275 juta kopi di seluruh dunia. Tak hanya di musik, Cher juga membintangi sedikitnya 15 film layar lebar dan 16 serial televisi. Dia bahkan pernah meraih Academy Award, Grammy Award, Emmy Award, tiga Golden Globe Award dan mematrikan bintangnya di Hollywood Walk of Fame.

 

 

Source: Mirror.co.uk