Trending

Buat yang Ingin Bermusik Sendirian

Ada beberapa orang yang nggak suka bikin musik secara keroyokan. Entah karena beda selera atau memang inspirasi lebih sering datang pas lagi sendiri. Bermusik memang butuh komitmen dan pengorbanan, hal yang pastinya semakin rumit kalau dilakukan oleh banyak kepala.

Bayangin aja, untuk membuat musik yang berkualitas, dibutuhkan konsentrasi dan serangkaian proses di studio yang sangat menyita waktu dan tentu saja, uang. Makanya, banyak pemusik yang akhirnya menyerah terhadap passion-nya sendiri.

Sekarang, para maestro solo ini mendapatkan jawaban. Nggak perlu repot ke studio, cukup berselancar di applestore iOS atau Playstore Android untuk mencari berbagai aplikasi mobile music maker. Aplikasi-aplikasi ini memungkinkan seseorang untuk membuat musik hanya dengan modal smartphone atau tablet saja. Contohnya, ada GarageBand untuk iOS dan Caustic 3 untuk Android. Keduanya disebut-sebut sebagai aplikasi pembuat musik mobile dengan fitur-fitur yang cukup mumpuni.

GarageBand menyediakan pilihan untuk menciptakan musik baik dengan instrumen asli, maupun tanpa alat musik sama sekali. Tinggal menyambungkan gitar listrik atau mic ke iPhone, iPad, atau iPod touch, kemudian mainkan musik melalui classic amps dan stompbox effects, maka seluruh permainan akan langsung terekam dengan baik. Buat yang nggak punya instrumen, tetap bisa bermusik dengan mengandalkan berbagai instrumen instan dari aplikasi ini. Nggak hanya sebatas menciptakan musik, GarageBand juga bisa mempertajam suara dengan fitur Smart Controls.

Mirip dengan GarageBand, Caustic 3 juga menyediakan berbagai instrumen virtual. Sebut aja BassLine, BeatBox, Pad Synth, 8BitSynth, Modular, Vocoder, dan Organ. Pengguna Caustic 3 juga bisa mengombinasikan instrumen-instrumen virtual tersebut sesuka hati. Selain itu, Caustic 3 memiliki empat perangkat pendukung lainnya—yaitu: effect rack, seven channel mixer, master effects rack, dan sequencer device—yang sangat berguna dalam memberikan efek-efek khusus. Pola musik di masing-masing instrumen pun dapat digabungkan, sehingga bisa menghasilkan full arrangement yang asik banget.

Berbagai aplikasi music maker ini memang sangat membantu. Kemudahan yang ditawarkan juga bikin orang betah berlama-lama mengurung diri di dalam kamar. Gak masalah sih, asal jangan sampai lupa lihat sinar matahari aja. Sebagai pemusik, berinteraksi dengan orang lain juga nggak kalah penting, apalagi kalau nanti sudah punya fanbase. Walau bikin musik sendiri, bukan berarti lo boleh menjauhi musikus lain. Ingat bahwa lo sedang berusaha untuk membuat karya seni, bukan merakit bom.