Arsenal Juara Community Shield Setelah Kalahkan Chelsea
Community Shield merupakan turnamen yang mempertemukan juara Liga Inggris dengan juara Piala FA. Di musim ini, Chelsea sebagai juara Liga Inggris menantang Arsenal sebagai juara Piala FA. Pertandingan Community Shield ini selalu diselenggarakan seminggu sebelum Liga Inggris dimulai untuk menentukan siapa sebenarnya tim terkuat di Liga Inggris.
Nah, pada Community Shield tahun 2017 ini, Arsenal berhasil mempecundangi sang juara Liga Inggris, Chelsea, dengan skor 3-1 lewat babak adu penalti. Dengan kemenangan kemarin, Arsenal mendapatkan total 15 gelar Community Shield. Pemegang piala terbanyak masih dimiliki oleh Manchester United dengan 21 kali gelar juara.
Sebenarnya Juara Community Shield Ini Nggak Diharapkan
Pertama dibuat, nama dari Community Shield ini adalah Charity Shield, sebuah laga amal untuk pendidikan, kesejahteraan, dan sepak bola di Inggris. Tetapi, lama kelamaan, ajang Charity Shield ini malah berubah menjadi ajang gengsi. Pada tahun 2002, nama Charity Shield kemudian diubah menjadi Community Shield.
Setelah berganti nama tersebut, ajang Community Shield ini malah seperti ajang pemanasan daripada ajang adu gengsi. Beberapa pelatih besar seperti Sir Alex Ferguson mengatakan pertandingan Community Shield nggak ada hubungannya dengan Liga Inggris karena ini adalah pertandingan pemanasan.
Hal yang paling mengesalkan adalah adanya mitos bahwa juara Community Shield ini biasanya nggak akan juara di Liga Inggris. Mitos ini memang bukan mutlak terjadi karena beberapa tim seperti Manchester United dan Liverpool pernah juara Liga Inggris setelah sebelumnya menang di ajang Community Shield. Ada tapinya nih, Urbaners. Juara Community Shield ini biasanya bakal sangat sulit untuk juara Liga Inggris. Arsenal dari 14 kali juara, dia hanya juara Liga Inggris 3 kali.
Pembuktian Sang Nomor 9
Pertandingan kemarin sebenarnya menjadi ajang pembuktian pemain no. 9 dari Chelsea maupun Arsenal. Di Arsenal ada nama Lacazette yang baru saja didatangkan dari Lyon dan Alvaro Morata di Chelsea yang didatangkan dari Real Madrid. Walaupun keduanya nggak mencetak gol, tetapi jika dilihat statistik Lacazette sedikit lebih mentereng. Apalagi setelah tendangannya membentur mistar gawang Curtois di babak pertama.
Kemenangan Arsenal di ajang Community Shield ini sedikit banyak disyukuri oleh fans Chelsea karena gelar juara Liga Inggris bisa didapat.
Source: panditfootball.com