88Rising Galang Donasi Lewat Konser Virtual "Asia Rising Forever"
Sepertinya 88Rising memang berencana untuk mengobati rasa kecewa para fans dengan menggelar konser virtual “Asia Rising Forever” ini beberapa hari lalu. Termasuk lo yang mungkin sudah sempat beli tiket Heads In The Cloud, namun batal nonton karena wabah COVID-19 di tahun 2020 ini.
Konser virtual 88Rising ini bisa kembali lo tonton #MumpungLagiDiRumah saja. Nggak hanya itu saja, 88Rising sendiri juga punya misi kemanusiaan di balik konser virtual yang juga sempat viral di linimasa ini.
Donasi untuk Asian Americans Advancing Justice
Buat lo yang sempat nonton konser virtual pada 6 Mei 2020 lalu, lo pasti sadar ada link donasi saat countdown konser dilakukan. Donasi ini dikumpulkan untuk organisasi Asian Americans Advancing Justice. Organisasi ini memiliki misi untuk memajukan hak sipil serta hak asasi manusia, terutama untuk komunitas Asia-Amerika. Mengingat setelah pandemi terjadi, banyak sekali kasus serangan dan rasisme yang terjadi pada komunitas Asia-Amerika di Amerika Serikat.
Nggak cuma di Amerika Serikat saja, komunitas orang Asia di beberapa negara lain juga mengalami aksi xenophobia dan kekerasan berbasis ras yang terus meningkat. Nggak hanya menggalang donasi, konser virtual ini juga mau mengangkat isu tersebut agar lebih banyak orang yang aware bahwa rasisme nggak akan pernah menyelesaikan masalah wabah yang dihadapi semua manusia.
Diramaikan oleh Warna Suara Asia
88Rising sudah terkenal dengan deretan musisi dari Asia dan mempromosikan kebangkitan Asia lewat karya-karya musik yang mumpuni. Nggak heran kalau di konser Asia Rising Forever ini lo bisa lihat deretan musisi dari berbagai negara yang dari kontingen Asia. Ada Yuna dan Alextbh dari Malaysia, Phum Viphurit dari Thailand, Suboi dari Vietnam, Iñigo Pascual dan Beabadoobee dari Filipina.
Termasuk juga musisi dari Indonesia sendiri, seperti NIKI, Rich Brian, dan Stephanie Poetri. Beberapa penyanyi dari Korea Selatan yang juga dinaungi 88Rising seperti Kang Daniel, Hyukoh, CLC, dan Loona ikut meramaikan konser ini. Nggak sekadar bernyanyi dan menari, konser juga diramaikan dengan aksi-aksi kocak dan menghibur dari para musisi ini.
Streaming di Kanal Milenial
Kebanyakan menaungi musisi yang pernah viral di Internet, pantas saja kalau akhirnya 88Rising memilih kanal media sosial yang juga dekat dengan milenial dan punya viralitas tinggi, seperti Twitter dan YouTube. Dengan basis penggemar yang menyebar di kedua kanal ini, lo yang nonton konser akan kebanjiran informasi tentang para performers yang mungkin belum terlalu lo kenal.
Konser virtual Asia Rising Forever ini berhasil menggalang dana hingga Rp 330 juta untuk disumbangkan. Nggak hanya itu saja, lo yang nonton juga pasti menambah daftar panjang beberapa musisi yang ternyata punya warna musik dan karya enak didengar. 88Rising mendapat banyak pujian untuk gelaran konser virtualnya yang berhasil melepas rindu semaraknya festival di tengah pandemi ini.
Sources: The Billboard, Mancode, BolehMusic.com