4 Film Biografi Musisi Terbaik: Idola Lo Masuk, Nggak?
Musisi terkenal rata-rata punya perjalanan hidup yang nggak biasa, Urbaners. Meski pun kelihatan mewah dan bergelimang kesenangan dunia, nyatanya ada kisah lain di balik cerita mereka. Makanya, kehidupan musisi banyak yang dijadiin bahan cerita film. Ada banyak hal yang lo nggak sangka-sangka terjadi di kehidupan musisi favorit lo. Siapa tahu dengan nonton film biografi musisi, lo bisa termotivasi juga untuk terus main musik. Ini dia empat film biografi musisi paling oke yang wajib lo tonton!
Nowhere Boy
Sejauh apa sih lo tahu profilnya John Lennon, Urbaners? Kalau lo mau tahu bagaimana kehidupannya Lennon waktu muda dan latar belakangnya, lo wajib banget buat nonton film ini. Sedih dan memukau banget, Urbaners! Lo bisa tahu sejarah terbentuknya lagu In Spite of All the Danger, dibawain The Quarry Men, dan pastinya bakal bikin lo makin terhanyut dengan lagu tersebut.
Ray
Secara tema, Ray ini agak mirip sama Walk the Line. Tapi, ini bercerita soal Ray Charles, salah satu ikon musik Amerika yang punya proses karir panjang, dari miskin sampai kaya banget. Yang membuat film ini juara adalah karena peran Ray dimainin oleh Jamie Foxx. Meski pun sempat ada pertanyaan apakah Foxx bisa akan berhasil memainkan perannya, jawabannya adalah, sempurna! Lo bakal larut dalam perannya pas nonton film ini loh, Urbaners!
Love & Mercy
Suka Beach Boys? Nah, film Love & Mercy nampilin kisahnya Brian Wilson dan kejatuhannya yang terjadi pelan-pelan. Bisa dibilang, ini film sedih banget, Urbaners. Sepanjang film, Wilson yang jenius dan brilian dengan kehidupannya yang baik, sampai akhirnya karir Wilson berhenti. Film ini juga detail banget dan cocok buat penggemar Beach Boys.
Control
Film satu ini bercerita soal biografinya Ian Curtis dari Joy Divison yang belakangan ini jadi nge-trend lagi. Lengkap dengan kisah depresinya Curtis yang dipaparkan secara detail oleh sang sutradara, Anton Corbijn. Control bernuansa hitam putih, dengan penampilan puitis dari Sam Riley yang berperan sebagai Curtis. Bunuh dirinya Curtis di film ini nggak ditampilkan secara berlebihan. Semuanya jujur dan nggak provokatif.
Idola lo masuk di sini nggak, Urbaners? Kalau iya, pastiin lo sudah nonton filmnya, ya. Film tentang perjalanan musik seseorang memang seru buat lo nikmati, mau fakta ataupun fiksi. Sekalian buat belajar seandainya lo mau jadi musisi, Urbaners.
Sumber:
www.whatculture.com