3 Cara Menyembunyikan Hangover
Pernah datang ke pesta ulang tahun teman kantor atau ke acara lepas lajang sahabat? Terkadang lo berpesta sampai larut malam dan akhirnya ketika bangun tidur kepala rasanya sangat pusing karena kurang tidur atau kebanyakan makan. Bahkan terkadang lo akan merasa bahwa dunia ini seakan berputar dengan sendirinya, nah ini yang dinamakan hangover. Kalau hari libur sih nggak masalah Urbaners, tapi bagaimana kalau hangovernya itu sewaktu hari kerja?
Minum air putih yang banyak
Salah satu pereda hangover yang sangat ampuh adalah minum air putih yang banyak. Dengan minum air putih, sedikit demi sedikit, rasa haus bahkan rasa mual akan hilang. jangan sampai lo merasa kehausan ketika bangun tidur atau berada di tempat kerja. Selain air putih, lo juga bisa minum susu putih agar nggak terlalu pusing. Yang harus lo hindari adalah kopi, kopi akan ngebuat tubuh semakin panas. Walaupun lo diserang kantuk parah, lo harus tetap minum air putih jika dibandingkan dengan kopi.
Tempelkan air es di sekitar mata lo
Ketika kantuk dan pusing mendera, jangan sungkan untuk mengambil beberapa air es dan tempelkan di sekitar mata lo. Cara ini akan membuat lo lebih rileks dari biasanya. Biasanya pusing akan datang ketika pagi hari atau sore hari, dan pusing akan datang dengan rasa mengantuk. Nah ini adalah saatnya lo meletakkan es di sekitar mata lo.
Pakai parfum segar
Nah cara terakhir untuk menyembunyikan hangover setelah pesat adalah pakailah parfum yang segar. Dengan memakai parfum yang sehari-hari, lo akan merasa lebih segar dari biasanya. Selain itu lo akan mendapatkan aroma segar sepanjang hari karena parfum lo.
Itulah beberapa hal yang bisa lo lakukan ketika hangover tiba-tiba datang apalagi di saat yang nggak tepat. Yang terpenting lo tetap bisa nyelesain pekerjaan lo ya Urbaners.
Source: fashionbeans.com