Yuk, Lihat Review Sedikit Mengenai Sebelum Iblis Menjemput
Belakangan ini film dengan genre horor emang lagi ramai di Indonesia. Terutama setelah Pengabdi Setan berhasil meraih sukses besar tahun lalu. Lebih-lebih, film horor Indonesia sekarang nggak lagi jadi kedok buat menampilkan adegan-adegan syur. Nah, tahun 2018 ini ternyata nuansa horor itu juga masih bisa lo rasakan lewat Sebelum Iblis Menjemput.
Sukses Bikin Pening
Sebelum Iblis Menjemput ternyata nggak cuma film horor biasa, tapi sekaligus gore. Jadi jangan heran kalo lo bakal menemukan banyak darah dan adegan kekerasan yang kejam di film ini. Dengan tone gelap dan audio yang super creepy, Sebelum Iblis Menjemput juga dijamin bikin lo merinding.
Selain itu, rasio layar yang digunakan Timo Tjahjanto juga nggak lazim. Kalo kebanyakan film sekarang pakai rasio 16:9 atau yang lo kenal dengan istilah widescreen, film ini justru menggunakan rasio 1.85:1. Ini jelas bikin atmosfer horor yang nggak nyaman makin terasa sepanjang pemutaran film.
Debut Horor Chelsea dan Pevita
Oke, sekarang lo sudah tahu sekarang kalo film Sebelum Iblis Menjemput bikin lo merinding. Terus apa nih, yang bisa bikin betah nonton? Lo mungkin udah tahu kalo film ini dibintangi Chelsea Islan, aktris muda yang emang lagi naik daun. Selama ini Chelsea mungkin dikenal sebagai aktris dengan peran yang kalem, tapi gimana ceritanya kalo dia harus berakting dalam film gore?
Secara mengejutkan, akting Chelsea di film ini tergolong oke. Karakter Alfie yang penuh kebimbangan bisa dimainkan cewek 23 tahun ini dengan baik. Terutama saat disandingkan bareng Pevita Pearce. Kedua aktris cantik ini bisa saling mengisi kekurangan masing-masing. Kalo karakter Chelsea cenderung kuat, Pevita bisa mengimbangi lewat permainan emosi.
Di Balik Layar
Ternyata nggak cuma bertabur bintang yang sedang naik daun aja. Sebelum Iblis Menjemput juga digarap oleh tim luar biasa. Mulai dari sutradara sekaligus penulis scenario Timo Tjahjanto yang emang sudah akrab sama film ber-genre horor cenderung gore. Lalu ada penata musik Fajar Yuskemal yang menangani musik buat film The Raid.
Nggak cuma itu, film yang resmi rilis tanggal 9 Agustus kemarin ini juga jadi debut belakang layar buat Abimana Aryasatya. Lo mungkin lebih kenal nama ini sebagai seorang aktor lewat beberapa film, tapi dalam Sebelum Iblis Menjemput Abimana justru berperan di balik layar sebagai co-producer. Makin bikin penasaran ya?
Genre horor Indonesia emang sedang mencoba bangkit. Nah, untuk membantu gerakan ini, lo bisa mulai dengan mengapresiasi Sebelum Iblis Menjemput. Ingat, ada Chelsea sama Pevita!
Source: tirto.id