Men casual vest style
Urbaners, gimana si caranya memakai vest untuk gaya casual? Lo bisa lho menggunakan vest tapi tetap bergaya santai, nggak berlebihan dan nggak untuk ke acara formal. Kalau mau tau caranya gimana, ini dia tips bagaimana bergaya casual dengan memakai vest. Siapa tau tips ini juga bisa jadi insprirasi dan refrensi untuk pengetahuan, gaya dan selera fashion lo juga lho. Langsung aja kalau gitu ya!
Untuk pemilihan vest-nya, gunakan vest yang ukurannya sesuai dengan badan, jangan terlalu pendek atau kepanjangan. Pakailah vest yang ukurannya pas dan juga panjangnya mencapai garis ikat pinggang. Kalau sudah ketemu dengan vest yang cocok, tinggalkan kancing terakhir pada vest tidak terkancing ketika lo gunakan.
Lalu pakailah kemeja yang fit dan pas, dengan jahitan yang tidak melebihi bagian samping vest. Untuk pemilihan warnanya, hati-hati ya Urbaners jangan sampai memilih warna yang menjadikan kemejanya lebih menonjol dari vest yang lo gunakan kalau lo lebih memilih vest yang menjadi perhatian. Untuk memberikan kesan santai sehabis kerja, biarkan kancing kerah kemeja terbuka, lengan kemeja tergulung dan kalau lo memakai dasi, biarkan terikat agak longgar dan tidak terlalu rapih. Gunakan juga dasi dengan bahan seperti knit atau cotton.
Baca Juga : 7 Cara Memasang Dasi Kantor Yang Benar Untuk Tampil Keren
Untuk bawahannya, lo bisa pilih antara jeans atau chinos. Kalau lo mau memakai jeans sebagai bawahannya, pakailah jeans dengan warna yang gelap dan cocok bila dipadukan degan vest-nya. Jangan gunakan jeans dengan warna-warna yang memudar, apa lagi berlubang. Pemilihan denim-nya juga sebaiknya bergaya slimmer fit. Hal ini dilakukan agar jeans yang lo pakai tetap konsisten dengan vest-nya. Perpaduan vest dan jeans ini bisa memberikan lo smart casual look.
Itu dia Urbaners, tips bagaimana bergaya casual dengan vest. Beri vest lo kesempatan untuk lebih sering digunakan. Tips ini bisa jadi sebuah cara yang baik untuk menambah keanekaragaman lo dalam berpakaian. Coba padukan dan cocokan dengan selera lo, coba juga untuk lebih kreatif dan liat bagaimana jadinya.