Ini Waktu Terbaik untuk Mendaki Gunung Semeru
Bukan rahasia lagi ketika film 5 cm (2012) keluar, Gunung Semeru menjadi salah satu gunung favorit para pendaki. Dengan tinggi 3.676 meter di atas permukaan laut, Gunung Semeru menjadi puncak tertinggi di Pulau Jawa. Wajar jika banyak orang mempersiapkan diri jauh-jauh hari untuk mendaki gunung yang berada di Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang, Jawa Timur, ini.
Nah, tetapi tidak setiap hari Gunung Semeru ini bisa lo daki nih, Urbaners. Cuaca hujan gerimis aja bisa membahayakan jalur pendakian, apalagi jika lo merupakan pendaki pemula. Untuk mengatasi hal tersebut, sekarang akan dibahas kapan sih sebenarnya waktu terbaik untuk mendaki Gunung Semeru?
Saat bulan kemarau, sekitar Januari-April
Nggak hanya mendaki Gunung Semeru, mendaki gunung apa pun sangat disarankan pada saat musim kemarau. Jalur pendakian Gunung Semeru dari Ranupane ke Ranu Kumbolo memang nggak terlalu berat walaupun sedikit becek. Tetapi jika lo sudah mencapai Oro-Oro Ombo kemudian ke puncak dalam kondisi jalur becek, sangat nggak disarankan, Urbaners.
Tetapi ada masalah muncul bahwa Indonesia mempunyai musim yang nggak menentu. Biasanya memang musim kemarau datang di sekitar bulan Mei sampai Oktober. Tetapi di tahun 2017 ini, musim penghujan akan habis sekitar bulan November sampai Desember. Jadi, prediksi bulan terbaik untuk mendaki Gunung Semeru adalah bulan Januari sampai April 2018.
Sediakan waktu minimal 4 hari
Nggak seperti gunung-gunung kecil di daerah Jawa Barat atau Jawa Tengah, lo harus menyediakan waktu minimal empat hari untuk mendaki Gunung Semeru. Satu hari untuk perjalanan dari Malang/Surabaya ke pos pendakian pertama, satu hari untuk persiapan perjalanan ke puncak, dan dua hari sisa untuk perjalanan pulang ke pos awal pendakian dan perjalanan ke kota besar.
Jadi, setelah lo mengetahui bulan yang pas untuk mendaki Semeru, gunakan minimal waktu empat hari untuk perjalanan dari Malang/Surabaya ke Gunung Semeru. Masih ada waktu sekitar 2-3 bulan sebelum waktu yang pas pergi ke Gunung Semeru tahun depan.
Source: bromotenggersemeru.com