Cashflow Game Gathering: Belajar Mengatur Keuangan Tanpa Risiko
Pastinya lo udah mengenal istilah financial freedom kan, Urbaners? Keadaan finansial yang menjadi life goal orang-orang zaman sekarang ini memang sangat indah dan membanggakan bila tercapai, terlebih kalau dicapai sedini mungkin. Namun untuk mencapainya, lo bukan hanya harus pintar mencari uang, melainkan juga harus punya kecerdasan finansial alias financial literacy yang baik.
Memang ada banyak cara yang bisa lo lakukan untuk meningkatkan financial literacy, tapi nggak semuanya mudah dan menyenangkan. Kalau lo mau mencoba belajar mengelola keuangan dengan cara yang fun dan tanpa resiko, lo wajib coba ikutan Cashflow Game Gathering yang rutin diadakan setiap bulan oleh ScaleUp, sebuah sharing platform pengetahuan finansial di Jakarta. Cek di sini keseruannya, Urbaners!
Apa itu Cashflow Game?
Bagi yang sudah membaca buku Rich Dad Poor Dad, lo mungkin udah familiar dengan konsep yang diajarkan Robert T. Kiyosaki untuk menciptakan passive income dan keluar dari rat race sehingga mencapai kebebasan finansial. Nah, Cashflow Game ini adalah boardgame yang dibuat Robert agar lo bisa mencoba mempraktekkan konsep yang diajarkan dan juga melatih insting dalam mengelola keuangan tanpa butuh modal.
Pada dasarnya, Cashflow Game ini mirip seperti permainan Monopoli yang mengharuskan lo untuk mendapatkan uang sebanyak-banyaknya. Namun, di Cashflow Game ini, tujuan utama lo bukan untuk membuat teman main lo bangkrut. Tujuan lo justru adalah mengumpulkan passive income sampai melebihi annual expense, sehingga bisa keluar dari rat race dan mencapai impian. Rat race sendiri merupakan istilah Robert untuk menggambarkan kehidupan orang-orang yang hidup bergantung hanya dari gaji tiap bulannya dan selalu hidup pas-pasan.
Cara mengumpulkan uang di game ini nggak terbatas pada gaji dan properti saja, tapi juga melalui bisnis, saham, obligasi, reksadana dan segala kesempatan yang bisa lo temui di dunia nyata. Bahkan, lo bisa patungan dengan teman-teman saat mendapat opportunity bisnis dan nggak punya uang yang cukup!
Karena hal-hal yang ada dalam permainan ini benar-benar seperti yang ada di dunia nyata, lo bisa mengevaluasi sikap lo sendiri saat dihadapkan dengan berbagai opportunity bisnis maupun investasi. Apakah lo tipe yang suka ngambil resiko? Apakah lo terlalu hati-hati dan stuck dengan kemampuan finansial yang gitu-gitu aja? Mau nggak mau, lo juga belajar mengelola keuangan pribadi perlahan-lahan.
Asal Usul Cashflow Game Gathering
Awalnya, kegiatan Cashflow Game Gathering ini dicetuskan oleh Gustiadi Prakoso, co-founder ScaleUp, untuk mencari teman main baru dengan personality, perspektif, dan cara yang berbeda dalam mengelola keuangannya. "Karena keseringan main bareng dengan teman-teman di tim ScaleUp, jadinya udah hafal dengan kebiasaan dan personality masing-masing. Makanya butuh teman main yang lain untuk mendapat perspektif baru," jelas Jessica Leona selaku CEO ScaleUp.
Setelah memulai dengan hanya menggunakan 2 boardgame, ternyata gathering ini mendapat respon baik dari para peserta. Nggak hanya belajar cara mengelola keuangan, para peserta juga senang dengan gathering ini karena bisa networking dengan orang-orang baru. Alhasil, hingga kini ScaleUp mengadakan Cashflow Game Gathering secara rutin setiap bulan dengan peserta minimal 40-an orang.
Ingin Sharing Ilmu Finance dengan Cara yang Fun
Belajar dari orang-orang yang sudah mencapai financial freedom, Jessica sadar bahwa kunci kesuksesan mereka adalah financial literacy yang mumpuni. Sejago apapun lo mencari uang, tanpa tahu cara mengelola keuangan yang baik, uang lo akhirnya akan habis sia-sia. Sebagai sharing platform pengetahuan finansial yang ingin menjadi best buddy orang-orang menuju kesuksesan, ScaleUp secara konsisten ingin menyediakan sarana belajar financial literacy dengan lebih mudah dan fun melalui game ini.
Kecerdasan finansial memang bisa lo dapatkan dengan banyak membaca buku, serta mengikuti workshop dan seminar. Namun, seringkali sarana tersebut menggunakan istilah-istilah teknikal yang sulit dimengerti orang awam. Makanya, saat datang ke Cashflow Game Gathering ini, lo akan dibimbing oleh coach yang bisa lo ajak diskusi saat bingung dengan jalannya permainan. Selain itu, di akhir permainan juga akan ada sesi sharing dimana lo bisa mendapat berbagai insight dari pengalaman orang-orang saat bermain dan mengelola uangnya.
Oh ya, lo juga nggak perlu khawatir bila lo belum tahu siapa itu Robert Kiyosaki serta konsep yang dijelaskan dalam bukunya, kok. Sambil bermain, lo justru akan mengerti dengan sendirinya konsep dan prinsip yang ia berikan.
Insight dari Cashflow Game Gathering
Percaya atau nggak, lingkup sosial yang lo miliki itu bisa menentukan kesuksesan. Saat bergaul dengan like-minded people yang mengerti cara manajemen uang, lo akan semakin terpacu untuk mengelola keuangan dengan baik. Makanya, lo harus datang ke gathering seperti Cashflow Game Gathering ini. Selain mendapat banyak pelajaran dari permainannya, lo juga berkesempatan untuk networking dengan orang sukses lainnya. Bahkan, nggak sedikit orang yang akhirnya memulai project barengan setelah bertemu di gathering ini, lho!
Salah satu project menarik yang lahir dari peserta Cashflow Game Gathering ini adalah Bizhare, sebuah business-sharing platform yang dimulai oleh Heinrich Vincent. Sharing platform ini terinspirasi dari kerjasama yang ia lakukan saat bermain Cashflow Game. Untuk mengambil opportunity yang besar, kita nggak perlu menanggung seluruh modalnya sendirian bila keadaan ekonomi memang tidak mendukung. Daripada sama sekali nggak mengambil kesempatan, lebih baik ramai-ramai berpangku tangan menuju kesuksesan!
Rencana ke Depannya
Saat bergabung ke ScaleUp, Jessica memiliki mimpi untuk membantu banyak orang agar sukses dalam hidupnya, baik dari aspek finansial, bisnis atau yang lainnya. “Makanya kita kepingin banget untuk memperluas komunitas Cashflow Game ini supaya diadakan di berbagai kota,” tutur Jessica.
Pasalnya, orang-orang yang tertarik untuk ikutan gathering ini bukan hanya orang dari Ibu Kota saja. Nggak tanggung-tanggung, ada orang dari Sulawesi yang pernah datang beberapa kali untuk ikutan gathering ini, lho! Semoga ScaleUp bisa memperluas jangkauannya segera, ya.
Sedikit Tips untuk Mengatur Cash Flow
Sambil menceritakan sedikit mimpinya, Jessica pun membagikan tips mendasar dalam mengatur cash flow. Yang pertama, lo harus paham pentingnya mengatur cash flow. Kalau lo nggak nemu motivasi yang tepat, cash flow lo nggak akan pernah beres! Lo juga nggak bisa mengatur keuangan lo karena cuma ikut-ikutan teman.
Setelah mendapatkan motivasi, ingatlah untuk menabung terlebih dulu sebelum menggunakannya untuk expense lain. Saat mendapat gaji, lo bisa langsung tabung uang lo ke tahapan berjangka, reksadana, atau sarana investasi lainnya. Metode manapun yang lo pilih untuk mengalokasikan uang, pastikanlah untuk selalu mengerti dulu bagaimana metode tersebut bekerja, ya. Jangan sampai uang lo malah berkurang setelah ditabung!
—
Ternyata belajar mengatur keuangan itu nggak hanya bisa dilakukan dengan cara yang membosankan kan, Urbaners? Buat lo yang mau coba ikutan gathering-nya, lo bisa pantengin Instagramnya ScaleUp di @scaleupid untuk cek jadwal Cashflow Game Gathering selanjutnya!